Ternyata Selebgram Laura Ana Telah Tipu Puluhan Korban, Ada Juga Dari Luar Kota

SUARAPUBLIK.ID,PALEMBANG –  Alnaura Karima Pramseti (29) selebgram Palembang yang diamankan di Polsek Ilir Barat I Palembang, Jumat (15/1/2022). Lantaran diduga melakukan investasi butik dan pakaian bodong dengan total kerugian hingga mencapai ratusan juta. Ternyata Korban dari Laura Ana ada puluhan orang.

 

Dikonfirmasi Kapolsek Ilir Barat I Barat I Kompol Roy A Tambunan mengatakan memang saat ini baru satu orang yang melaporkan Selebgram tersebut atas nama Kafarina. Namun, penyidikan perkara dugaan tindak penipuan, dan pengelapan berkedok investasi bodong bisnis pakaian yang dilakukanya, hingga saat ini sudah ada tujuh orang saksi yang diperiksa.

Baca Juga :  Pemkot Palembang Dapat Rapor Kuning dari Ombudsman

 

“Menurut pengakuan saksi bahwa ada belasan bahkan puluhan korban, dan tidak hanya di Palembang, ada juga yang di Jakarta, Lampung, dan sejumlah kota lainnya,” kata Roy, Selasa (25/1/2022).

 

Lanjut dia, saat ini berkas keterangan tujuh orang saksi tersebut akan dilimpahkan ke Kejari Palembang.

 

 

“Tujuh orang saksi sudah dimintai keterangan. Ini juga mau ke proses pelimpahan tahap satu ke jaksa peneliti Kejari Palembang,” jelasnya.

    Komentar