Tepis Tudingan Sepi, Pengguna LRT Sumsel Meningkat 25 Persen

Kota Palembang50 Dilihat
SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG –
Semenjak hadir di Kota Palembang tahun 2018 lalu, Kereta Api Ringan atau biasa dikenal dengan LRT (Light Rail Transit) ternyata telah mengalami peningkatan jumlah pengguna hingga mencapai 7.498 penumpang perhari nya.
Hal ini dijelaskan Kepala Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumsel Dedik Tri Istiantara saat bincang bincang dengan awak media, Selasa (25/10/2022). Seakan menepis komentar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang beberapa waktu lalu menyatakan jika LRT Sumsel sepi penumpang.
“Sejak tahun 2018 lalu, pengguna LRT Sumel terus mengalami peningkatan hingga 25 persen perharinya,” jelas Dedik.
Spor di pucuk istilah bagi orang Palembang ini dari 2018 telah mengangkut sebanyak 8,5 juta jiwa. Jika dilihat dari tahun 2021 jumlah penumpang berapa pada rata rata 4.381 perhari, dan meningkat 25 persen hingga saat ini menjadi 7.948 perharinya.
“Bahkan dengan peningkatan itu, Balai LRT telah menambah jumlah trip keberangkatan dari 88 menjadi 95 trip,” ungkapnya.
Dedik mengharapkan LRT dapat menjadi gaya hidup baru ditengah masyarakat untuk menggunakan transportasi ini, karena ini adalah aset negara yang harus dimaksimalkan.
“Banyak upaya yang dilakukan dari pihak pengelola untuk mendongkrak pengguna transportasi ini, mulai dari meluncurkan berbagai macam kartu khusus hingga hadirnya angkot feeder LRT. Kita berharap kedepan penggunaan LRT ini bisa menjadi gaya hidup baru bagi masyarakat Sumsel khususnya kota Palembang,” tutupnya.
    Baca Juga :  Ada Tempat Strategis Namun Retribusi Reklame Belum Capai Target

    Komentar