Suarapublik.id, Lahat – Sah, ini nama komposisi Alat Kelengkapan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lahat, pada sidang paripurna perubahan ketiga atas peraturan DPRD tentang tata tertib (Tatib) DPRD Kabupaten Lahat buat dan perubahan komposisi Alat Kelengkapan DPRD.
Ketua DPRD Lahat, Fitrizal Homizi ST Msi membenarkan, nama-nama pada komposisi AKD tersebut, telah melalui proses pemilihan.
“Baik untuk Komisi-komisi, Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) dan Badan Kehormatan (BK),” ungkapnya, Senin (14/3/2022).
Usulan, sambung dia, nama yang menduduki AKD, memang sesuai tatib DPRD, telah memiliki masa jabatan 2,5 tahun. Pun dari dari masing-masing fraksi.
“Inilah iklim demokrasi banyak sekali dewan yang ingin duduk jabatan tersebut, hanya saja, semuanya melalui mekanisme yang berlaku di tatib DPRD,” terang Fitrizal.
Fitrizal berharap, kepada nama-nama yang telah menduduki AKD, agar kiranya dapat menjalankan tugas, pokok dan fungsi (Tupoksi) dengan baik.
“Untuk AKD Badan Anggaran (Banggar) dan Badan Musyawarah (Banmus) tidak banyak perubahan,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Komisi 3 DPRD, Drs H Chozali Hanan MM mengemukakan, dirinya siap mengemban tugas sebaik mungkin, terlebih lagi kepada mitra kerja yang berhubungan dengan sektor ini.
“2,5 tahun kedepan, akan memberikan warna tersendiri, untuk bermitra kerjasama dengan instansi dibawah Komisi 3,” tutupnya.
Terpisah, Ketua Badan Kehormatan (BK), Deka Ariandi SH menyatakan, dirinya berterima kasih kepada rekan-rekan sejawat, yang telah memberikan kepercayaan dan amanah dalam menjalani tugas ini.
“Alhamdulillah, mudah-mudahan apa yang diberikan ini mampu dijalankan sebaik mungkin. Terutama sekali semua Anggota DPRD untuk lebih disiplin dan menaati aturan yang berlaku,” tegasnya.
Ini nama AKD yang dirolling, Komisi 1 DPRD Lahat Ketua, Nizaruddin SH dari Fraksi PPP, Komisi 2 Ketua, Iduar Alamsyah (Fraksi Demokrat), Komisi 3 Ketua, Drs H Chozali Hanan MM (Fraksi Golkar) dan Komisi 4 dijabat Dendi Alexander SKom dari Fraksi Gerindra.
Sedangkan, untuk posisi Ketua Bapemperda dipercayai kepada ARRY Amd asal Fraksi Gabungan 8, dan BK diketuai Deka Ariandi SH asal Fraksi PPP.
Komentar