Kajati Sumsel Bentuk Balai Rehabilitasi Napza Adhyaksa

Hukum40 Dilihat

SUARAPUBLIK. ID, PALEMBANG – Memperingati Hari Bakti Adhyaksa ke-62, Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan mengadakan seminar dengan tema Pembentukan Balai Rehabilitasi Napza Adhyaksa di Wilayah Hukum Kajati Sumsel, pada Rabu (13/7/2022).

Pembentukan balai rehabilitasi Napza ini bertujuan untuk mengoptimalisasi
pelaksanaan rehabilitasi korban penyalahguna, pecandu dan pengguna narkotika di Sumsel.

“Balai rehabilitasi Napza Adhyaksa ini memang dikhususkan untuk misi penyelamatan para pecandu narkoba dari ketergangtungan,” ujar Plt Kajati Sumsel Muhammad Naim saat menghadiri seminar melalui video conference zoom.

Per Juli 2022 tercatat, jumlah penghuni lembaga permasyarakatan (lapas) dan Rumah Tahanan (Rutan) seluruh Indonesia sebanyak 278.737 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 134.741 orang merupakan narapidana maupun tahanan kasus narkoba.

Selama ini penjeratan hukuman badan, maupun pemenjaraan, tak cukup ampuh untuk menanggulangi. Maupun menurunkan angka pengguna narkotika, dan barang-barang haram serupa di Indonesia.

“Mengingat jeratan hukuman badan, pemenjaraan ternyata belum ampuh untuk menurunkan angka pengguna narkotika,” jelasnya. (Mg02)

    Komentar