Ini Curhatan Lesti dengan Gilang Dirga Mengenai Rizky Billar

Hukum41 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, JAKARTA – Laporan dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) oleh Rizky Billar kepada Lesti Kejora membuat semua pernyataan dan hal-hal terkait mereka di masa lalu viral lagi belakangan ini.

Klip wawancara Lesti Kejora bersama Gilang Dirga pada 2021 kembali viral di media sosial, sebagaimana dikutip media ini dari cnn indonesia. Kala itu, Lesti ditanya-tanya mengenai kesiapan secara keseluruhan jelang menikah dan membina rumah tangga bersama Rizky Billar.

Namun, Lesti kala itu terlihat lebih banyak berlinang air mata daripada menunjukkan keceriaan jelang hari bahagia tersebut.

Semua bermula ketika Gilang Dirga menanyakan hal yang dilihat Lesti dari Rizky Billar sehingga yakin untuk menikah dengannya. Lesti sempat diam beberapa saat sebelum menjawab pertanyaan itu.

“Ketika kami pertama ketemu, jalan, yang ditanyain kamu target nikah umur berapa?” jawab Lesti.

Lesti kemudian menjelaskan bahwa mau menikah kalau memang sudah bertemu dengan jodohnya, dan sosok itu bisa langsung bertemu dengan orang tuanya dan mendapatkan restu dari mereka.

Hal itu, kata Lesti Kejora, berlaku untuk siapa saja, tak hanya Rizky Billar.

Namun, Lesti yang memanggil dirinya sendiri dengan sebutan Dedek ini mengatakan orang yang benar-benar datang ke rumah dan meminta restu orang tuanya hanya Rizky Billar, sosok yang ia panggil Kakak. 

“Sudah kuat?” tanya Gilang soal keputusan untuk menikah. 

“Kalau Dedek? Kalau Dedek sudah cinta sama Kakak,” jawa Lesti Kejora.

“Dianya?” tanya Gilang Dirga lagi.

Ketika mendengar pertanyaan itu, Lesti Kejora terdiam dan seperti menggelengkan kepala, dan menjawab tidak tahu mengenai hal itu. Gilang Dirga bingung mendengar jawaban Lesti.

Baca Juga :  Kejari Muba Didesak Usut Dugaan Korupsi di Dinas Sosial dan BPKAD

“Kalau ke Dedek ya bilangnya cinta, dia sudah sayang dan cinta sama Dedek,” jawab Lesti.

“Kalian mau nikah loh, masa Dedek belum yakin?” tanya Gilang lagi.

Lesti kembali terdiam dan hanya bisa tersenyum mendengar pertanyaan itu. Ia kemudian menganggukkan kepalanya.

“Mungkin Dedek terlalu apa ya…terlalu…enggak bucin juga, terlalu takut karena masa lalu, sehingga Dedek sering nanya sama Kakak, ‘Kakak tuh sebenarnya sayang enggak sih sama Dedek?’ begitu,” cerita Lesti.

Sebelum menikah dengan Rizky Billar, Lesti diketahui sempat ditinggal menikah oleh mantannya, penyanyi dangdut Rizki DA.

“Dan Kakak selalu jawab begini, ‘Naif banget kamu enggak ngerasain kasih sayang Kakak, cinta Kakak sama kamu’ kayak begitu,” lanjut Lesti.

Mendengar jawaban itu, Lesti kemudian mengaku jadi mempertanyakan diri sendiri mengenai hal-hal yang sesungguhnya dia ingini.

“Kadang Dedek suka nanya sendiri, ‘Apa iya Dedeknya yang terlalu berlebihan pengin Kakak tuh berbuat yang lebih ke Dedek?’” kata Lesti.

“Terlihatnya seperti itu. Tapi menurut gue wajar perempuan mengharapkan hal itu,” jawab Gilang.

Gilang Dirga kala itu kembali menanyakan kesiapan Lesti Kejora untuk membina rumah tangga bersama Rizky Billar atau hanya terbawa euforia.

“Kalau Dedek pribadi sih enggak terbawa (euforia) karena Dedek merasa menemukan insya Allah orang yang tepat ya, mudah-mudahan,” jawab Lesti Kejora.

“Karena Dedek yakin banget ketika kita memberikan sesuatu yang lebih dengan tulus, sebaliknya kita akan merasakan hal itu walaupun enggak langsung,” ucap Lesti dengan air mata yang menetes dan mulai sesenggukan.

Baca Juga :  Berkas Perkara Ferdy Sambo P21, Mahfud Apresiasi Polri

Gilang Dirga pun menanyakan alasan Lesti Kejora bisa menangis hingga seperti itu.
“Karena Dedek tipikal begitu, kalau sudah sayang sama satu orang, sepenuhnya,” jawab Lesti sambil menangis dan terbata-bata.

“Terus kenapa sekarang nangis ketika membahas soal cinta,” tanya Gilang lagi.

Lesti hendak menjawab pertanyaan itu, namun ia seperti tak kuasa menahan tangis sampai tak bisa berkata-kata dan akhirnya pecah dalam tangis. Gilang kemudian mengelus kepala Lesti.

“Dedek pribadi sejujurnya takut jatuh cinta, karena kalau sudah jatuh cinta tuh sepenuhnya Dedek,” jawab Lesti sambil menangis.

“Lalu kalau Dedek sudah yakin, kenapa harus menangis seperti ini? Bukannya Dedek harus tersenyum? Ketakutan itu akan kalah dong dengan keyakinan akan pasangan kita. Berarti sampai saat ini Billar belum bisa menunjukkan apa yang Dedek mau?” tanya Gilang.

Lesti terdiam cukup lama ketika mendengar pertanyaan itu dan berusaha menenangkan diri terlebih dahulu.

“Dia baik,” jawab Lesti singkat.

“Klise jawaban itu,” respons Gilang.

“Dedek bisa mendapatkan apa yang Dedek mau, karier Dedek sampai sekarang kan butuh perjuangan, butuh proses. Mana tahu ini salah satu proses untuk bisa mendapatkan cinta sejati Dedek,” Lesti jawab lagi.

“Lalu kalau Dedek sudah yakin, kenapa harus menangis seperti ini? Bukannya Dedek harus tersenyum? Ketakutan itu akan kalah dong dengan keyakinan akan pasangan kita. Berarti sampai saat ini Billar belum bisa menunjukkan apa yang Dedek mau?” tanya Gilang.

Baca Juga :  Berkas Perkara Ferdy Sambo P21, Mahfud Apresiasi Polri

Lesti terdiam cukup lama ketika mendengar pertanyaan itu dan berusaha menenangkan diri terlebih dahulu.

“Dia baik,” jawab Lesti singkat.

“Klise jawaban itu,” respons Gilang.

“Dedek bisa mendapatkan apa yang Dedek mau, karier Dedek sampai sekarang kan butuh perjuangan, butuh proses. Mana tahu ini salah satu proses untuk bisa mendapatkan cinta sejati Dedek,” Lesti jawab lagi.

Lesti Kejora kemudian meminta Rizky Billar mengembalikannya ke rumah orang tua. Namun, permintaan itu ternyata memantik api amarah Rizky.

“Terlapor (Rizky) emosi dan berusaha mendorong korban (Lesti) dan membanting korban ke kasur dan mencekik leher korban sehingga korban terjatuh ke lantai,” ucap Zulpan.

Disampaikan Zulpan, Rizky melakukan tindak kekerasan itu dilakukan secara berulang terhadap istrinya. Kemudian, Rizky juga sempat menarik tangan Lesti ke arah kamar mandi dan membanting ke lantai.

“Sehingga tangan kanan (korban) dan kiri leher dan tubuhnya merasa sakit,” kata Zulpan.

Dugaan KDRT dari Rizky ke Lesti itu terjadi pada Rabu (28/9) sekitar pukul 01.51 WIB dan pukul 09.47 WIB di Jalan Gaharu III, Cilandak, Jakarta Selatan.

Kedua belah pihak masih belum memberikan keterangan lebih lanjut, baik secara langsung maupun melalui media sosial, setelah lebih dari 24 jam Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar ke polisi.

    Komentar