Sudah Kondusif, Lokasi Pengeroyokan di Taman Sekanak Lambidaro Masih di Pasang Garis Polisi 

SUARAPUBLIK.ID,PALEMBANG – Kondisi lahan parkir yang berada di tempat Wisata Taman Sekanak Lambidaro yang menjadi lokasi pengeroyokan terhadap satu orang juru parkir pada hari Minggu (30/1/2022) kemarin siang pukul 11.30 WIB sudah terlihat kondusof meski masih dilingkari dengan garis polisi.

Terlihat dari pantauan suarapublik.id di TKP, suasana tempat parkir tersebut sudah normal seperti biasa. Meski tempat pengeroyokan tersebut masih terlihat bercak darah korban yang ditutupi dengan pasir.

Aktifitas parkir disana juga terlihat telah berjalan seperti biasa, walaupun petugas parkir yang biasanya ada beberapa orang, kini hanya ada satu orang.

Baca Juga :  Tim Atlet Berkuda 3D Stable Palembang Borong Medali di Kejuaraan Pulomas 2022 

Seorang petugas parkir yang sedang berjaga didaerah tersebut mengakui kalau dia tidak begitu mengetahui tentang insiden yang terjadi kemarin.

“Saya tidak tahu tentang insiden itu, saya baru hari ini berjaga disini,” jelasnya, Senin (31/1/2022).

Diakuinya, kalau dirinya ditugaskan oleh seseorang untuk berjaga didaerah ini.

Namun saat ditanyai siapa yang menugaskan, petugas parkir tersebut enggan mengungkapkan lebih jauh.

Sementara itu, Kapolsek Ilir Barat I, Kompol Roy Aprian Tambunan mengatakan, jika kedelapan yang diduga pelaku pengeroyokan tersebut masih terus dilakukan upaya penangkapan.

Baca Juga :  Dewa Pinta Seluruh OPD Serius Hadapi Festival Sekanak Lambidaro

“Kita sudah mengantongi identitas pelaku serta mengamankan barang bukti berupa senjata tajam yang tertinggal di lokasi kejadian,” jelas Roy.

Ia juga menghimbau agar semua pelaku pengeroyokan untuk segera menyerahkan diri.

“Untuk semua pelaku yang melakukan pengeroyokan terhadap petugas parkir untuk segera menyerahkan diri,” jelasnya.

Sementara untuk kondisi korban, lanjut Roy, saat ini masih dilakukan perawatan di Rumah sakit Charitas Palembang.

“Korban saat ini masih dirawat, namun untuk keadaan korban sendiri sudah lebih membaik,” tutupnya.

    Komentar