SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Seorang pria yang berprofesi sebagai driver ojek online kehilangan sepeda motornya ketika sedang belanja di minimarket yang berlokasi di Jl KH Wahid Hasyim 5 Ulu, Seberang Ulu I.
Korban yakni M Imam Mularobi (27) warga Lorong Sayangan, Plaju harus kehilangan sepeda motor BG 2484 ADV hitam pada Sabtu 23 April 2022, sekitar pukul 23:30 WIB.
Imam pun mendatangi SPKT Polrestabes Palembang untuk melaporkan kejadian yang ia alami.
“Saya mau belanja beli susu buat sahur, baru belanja sebentar motor saya sudah hilang tidak ada di parkiran Alfamart, ” kata Imam saat membuat laporan, Selasa (26/4/2022).
Untuk memastikan bahwa sepeda motornya dicuri dan siapa orangnya, Imam pun meminta pegawai minimarket mengecek CCTV yang mengarah ke parkiran.
“Pas saya minta cek CCTV ternyata memang ada satu orang yang membawa lari motor saya. Orangnya pakai jaket biru gelap pakai helm,” katanya.
Dengan kehilangan sepeda motor ia pun kesulitan mencari uang sebab motor yang hilang masih belum lunas dibayar. “Motor itu baru lima bulan di kredit, ” katanya.
Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Kompol Abu Dani membenarkan adanya aksi pencurian yang terekam kamera CCTV.
“Benar, laporan korban sudah kami terima. Kami segera cek CCTV untuk mengidentifikasi wajah dan ciri-ciri pelaku,” katanya. (ANA)
Komentar