Sejak Jadi Aset Pemerintah, Curup Pintu Langit Justru Terbengkalai

Pagar Alam72 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Air terjun atau yang biasa dikenal oleh masyarakat lokal dengan nama curup banyak sekali di Pagar Alam. Namun dari sekian banyak jumlah air terjun tersebut, hanya Curup Pintu Langit di Desa Tanjung Taring Kecamatan Dempo Tengah yang merupakan aset Pemerintah Kota Pagar Alam melalui hibah masyarakat.

Namun sangat disayangkan, meskipun sempat viral dan diminati banyak wisatawan, air terjun ini sekarang sudah terbengkalai. Padahal, air terjun dengan ketinggian sekitar 35 meter berada di sekitar kaki gunung Dempo ini, memiliki panorama alam yang cukup indah, karena berada jejeran bukit barisan. Jarak tempuh dari kota Pagar Alam pun hanya sekitar 30 menit (sepeda motor).

Yasirli, Salah seorang wisatawan asal Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mengungkapkan keprihatinanya terhadap kondisi wisata alam air terjun Pintu Langit yang nampak tak terurus, hingga akses jalan turun ke lokasi yang dulunya sudah dibangun anak tangga kini menjadi nampak menjadi semak belukar.

Baca Juga :  Dua Kali Tektonik, Jarak Aman Gunung Api Dempo 1 Kilometer dari Kawah
IMG 20211019 WA0021
Titik lokasi menuju Air Terjun Pintu Langit yang tidak terawat dan terbengkalai. (Photo: Delta Handoko)

“Akses jalan dari Pusat Kota bagus, cuma kurang diperhatikan sama Pemerintah, dari tempat parkir kendaraan menuju lokasi air terjunnya sudah mirip belukar karena ditumbuhi rerumputan yang menutupi tempat bersantai hingga ke anak tangganya,” ungkap dia, Selasa (19/10/2021).

Sebagai seorang wistawan yasirli berharap, air terjun Pintu Langit dapat diperhatikan, karena kata dia, sangat disayangkan jika Aset wisata seindah air terjun terjun Pintu Langit ini terbengkalai.

“Semoga kedepanya bisa dibenahi lagi dan diperhatikan kawasan wisata ini, mulai dari kebersihannya, perawatan dan juga keamanan ditingkatkan lagi, agar pengunjung semangkin tertarik untuk datang dan juga merasa nyaman,” terangnya.

Baca Juga :  DTKS Pagar Alam Alami Kenaikan

IMG 20211019 WA0022

Sementara Kadis Pariwisata Pagar Alam Brilian Aristopani mengatakan, tidak terwatnya Air Terjun Pintu Langit dikarenakan pihak pengelola sebelumnya mengundurkan diri sejak adanya pandemi COVOD-19 yang berdampak pada sepinya kunjungan wisatawan ke objek wisata tersebut.

“Sementara kita masih mencari pengelolah yang baru untuk memelihara Air Terjun Pintu Langit tersebut,” terangnya. (ANA)

    Komentar