Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Pemkot Siapkan Vaksin Booster

Pagar Alam36 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Pemerintah Kota Pagar Alam menyiapkan vaksin lanjutan dosis III yakni vaksin booster untuk masyarakat. Ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan kekebalan tubuh (imunitas) agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19.

Dikatakan Suwirman Kabid Pemberantasan dan Pencegahan Penyaki Menular (P2PM) Dinas Kesehatan Kota Pagar Alam, bahwa masyarakat yang ingin mendapatkan vaksin dosis III ini sudah bisa datang langsung ke Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) yang tersebar di Kota Pagar Alam.

“Untuk tempat, di semua tempat pelayanan vaksin bisa kita layani, yakni fasilitas layanan kesehatan seperti Rumah sakit, Puskesmas yang ada di Kota Pagar Alam,” terang Suwirman, Kamis (3/2/2022).

Baca Juga :  Tidak Ada Perekrutan CPNS, Pagar Alam Tunggu Petunjuk Rekrut PPPK

Menurur Suwirman, untuk melakukan vaksinasi lanjutan ada beberapa syarat yang harus diperhatikan diantaranya minimal usia 18 tahun, sementara untuk senggang waktu 6 bulan setelah vaksin kedua.

“Vaksin Booster ( vaksin lanjutan) sudah bisa dilaksanakan, dengan syarat sudah vaksin dosis 1 dan 2  dan jarak dari dosis 2 sudah 6 bulan saat akan di vaksin booster.Selain itu, kemudian harus berusia 18 tahun ke atas, skema prioritas untuk lansia dan penderita masalah kekebalan tubuh (immunocompromised), serta bagi yang telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap minimal 6 bulan sebelumnya,” jelasnya.

Baca Juga :  Permudah Dapatkan Rumah Layak Huni, Dinas Perkim Tawarkan Program Ini

Untuk jumlah vaksin yang tersedia saat Kata dia, sangat cukup untuk masyarakat Kota Pagaralam, sehingga masyarakat tidak harus khawatir terkait ketersediaan Vaksin Booster atau Vaksin lanjutan.

“Untuk jumlah vaksin yang kita siapkan untuk vaksin booster cukup aman. Jadi berapapun yang mau vaksin booster, vaksin kita cukup,” terangnya. (ANA)

    Komentar