SUARAPUBLIK.ID, Lahat – Tiga bayi lahir dari pasangan suami istri (Pasutri) warga Kabupaten Lahat, dimana, mereka melahirkan pas pada tanggal cantik 22-2-2022.
Satu berjenis kelamin perempuan dan dua lagi laki-laki. Jelas hal ini menjadi kebahagiaan bagi orang tua. Ketiga bayi tersebut lahir secara normal maupun Ceasar, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan Klinik Adellia Graha Medika.
Kebahagiaan terpancar dari pasangan Eva Selpia Anggraini dan Eko, warga Desa Muara Maung, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat.
Eva melahirkan bayi perempuan secara normal sekitar pukul 06.20 wib, dengan berat badan 3.300 gram, dan panjang badan 49 centimeter.
Kemudian, bayi laki-laki buah hati dari Desi Arisanti dan Junaidi, warga Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Kota Lahat, sekitar pukul 10.10 wib, dengan berat badan 2.500 gram serta panjang 47 centimeter.
“Alhamdulillah, bayinya sehat. Semoga membawa berkah dan kebahagian bagi keluarga kami. Untuk nama sudah dipersiapkan yakni, Elsa Nungkazah,” pungkas Eva.
Sedangkan, bayi laki-laki melahirkan normal di Klinik Utama Adellia Graha Medika sekitar pukul 05.05 wib.
“Alhamdulillah, bayi pasangan dari Ibu Leka Novalista dan Fitra Ramadhani telah lahir. Mereka masuk sekitar pukul 01.15 wib,” ujar dr Edy Kurniawan SPoG, ditemui, Rabu (23/2/2022).
Edy menambahkan, kondisi bayinya sehat, lengkap semuanya, dan pastinya bahagia bisa melahirkan pas di tanggal cantik.
“Untuk berat badan 3.800 gram dan panjang 50 cm, pasangan tersebut telah memberi nama Fawwaz Zhavier Ramadhani,” pungkasnya yang juga menjabat Ketua IDI Cabang Lahat.
Komentar