Suarapublik.id, Lahat- Tepat di Jalan Lintas Lahat – Pagaralam Desa Kuba Kecamatan Pulau Pinang sekitar pukul 14.30 Wib, Jumat (8/7) terjadi bencana pohon tumbang yang menyebabkan satu orang meninggal dunia akibat tertimpa tiang listrik yang diakibatkan pohon tumbang.
Korban yang meninggal tersebut merupakan Muhadi Hariansyah (43) berstatus sebagai Security Bank BRI yang merupakan warga Desa Kuba.
Kapolres Lahat ABKP Eko Sumaryanto SIK melalui Kasubsi Penmas Aiptu Lispono menuturkan, korban Muhadi sendiri kebetulan hendak pergi kerja, Tiba-tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) ada pohon tumbang, kemudian menimpa pohon listrik uang menyebabkan tiang listrik roboh.
“Tiang listrik itu mengenai korban yang sedang melintas, akibat kejadian itu korban meninggal di TKP,” kata Lispono, Jumat (8/7).
Masih disampaikan Lispono, kejadian tersebut dapat terjadi adanya pohon tumbang yang menimpa tiang listrik serta mengenai korban sedang melintas.
“Tidak menutup kemungkinan akan terjadi kembali hal yang sama,mengingat di sepanjang jalan sekitar lokasi kejadian banyak pohon besar yang sewaktu waktu dapat roboh kembali,” pesannya.
Terpisah, Camat Pulau Pinang Drs Erlambang dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian korban tertimpa tiang listrik akibat dari pohon tumbang yang menimpa tiang listrik.
“Anggota Polsek dan Babinsa termasuk perangkat desa sudah mengecek kelokasi dan telah melakukan evakuasi terhadap korban,” kata Erlambang.
Erlambang juga berpesan ditengah cuaca ektrim saat ini harus siaga dan berhati-hati mengingat sepanjang jalan di Pulau Pinang masih terdapat pohon besar di pinggir jalan.
“Saya berpesan untuk berhati-hati,” ucapnya.
Komentar