Polres Empat Lawang Salurkan Bansos Bagi Masyarakat Terdampak Kenaikan BBM

Empat Lawang36 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, EMPATLAWANG – Pasca sitetapkannya kenaikan harga BBM pada 3 September 2022 lalu, selain melakukan pengawasan di seluruh SPBU guna memastikan ketersediaan BBM untuk masyarakat, Polres Empat Lawang juga memberikan bansos kepada masyarakat terdampak langsung kenaikan harga BBM, Rabu pagi (7/9/2022).

Kapolres AKBP Helda Prayitno, M.M didampingi Wakapolres Kompol Hendri, S.H memimpin apel pelepasan bansos yang akan disalurkan kepada masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM di halaman Mapolres Empat Lawang.

Kegiatan ini dihadiri Sekda Kabupaten Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin A.P, M.M, PJU Polres Empat Lawang, serta personil Bhabin Polres Empat Lawang dan jajarannya.

Baca Juga :  Tiga Polsek Amankan Aksi Mogok Supir Angdes

Pada kesempatan itu, Bupati Kabupaten Empat Lawang H Joncik Muhammad, S.Si, S.H., M.M., M.H melalui Sekda Kabupaten Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin A.P., M.M memberikan doa serta apresiasi kepada Polres Empat Lawang atas rasa kepedulian dan nilai-nilai kemanusiaan yang luar biasa. Dengan memperhatikan masyarakat atas dampak yang mereka dapat terhadap kenaikan harga BBM ini.

Kapolres Empat Lawang, AKBP Helda Prayitno, M.M mengatakan, pemberian bansos
dilakukan Personil Bhabinkamtibmas Polres Empat Lawang dan Polsek jajaran. Adapun paket bansos berisi sembako, dengan sasaran sopir angkutan serta masyarakat yang terkena dampak langsung kenaikan harga BBM yang ada di Kabupaten Empat Lawang.

Baca Juga :  Bus Sekolah Jadi Primadona, Beroperasi Lagi Pasca Covid-19

Pemberian bantuan sosial bertujuan untuk menjalin hubungan yang baik Polri dan
masyarakat, meringankan beban ekonomi serta sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat.

“Kegiatan pemberian bantuan sosial ini merupakan tahap awal. Mudah-mudah
di kemudiaan hari kegiatan ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan dan akan terus dilakukan dengan lokasi dan orang yang berbeda,” pungkas Kapolres. (Alf)

    Komentar