Kasus Ispa Palembang Mulai Melandai

Kota Palembang161 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG- Kasus Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA) di Kota Palembang berangsur melandai, meski sampai saat ini Kita Palembang masih dihampiri Kabut Asap tebal akibat Kebakaran Hutan dan Lahan kiriman dari kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Dari data Dinas Kesehatan Kota Palembang sampai hari ini tercatat ada 505 kasus ISPA. “Ada penurunan sebanyak 23 kasus dibandingkan pada (30/10/2023) ada 528 kasus,” kata Kabid P2P Dinkes Kota Palembang, Yudhi Setiawan, Kamis (2/11/2023).
Yudi menambahkan, kasus terbanyak pada kelompok usia di atas 18 tahun yakni ada 248 kasus, Usia 5-18 tahun dengan 131 kasus. Kemudian, usia 1 sampai dengan kurang dari 5 tahun ada 104 kasus. Lalu usia kurang dari 1 tahun ada 22 kasus.
“Dari data kami ISPA tertinggi masih ada di Puskesmas kertapati 25 kasus, Puskesmas Gandus & PKM Sei Selincah dengan jumlah 23 Kasus dan Puskesmas OPI dan Sosial dengan jumlah 21 kasus,” ujarnya.
Sedangkan untuk jumlah kecamatan, ada 3 kecamatan yang memiliki kasus ISPA terbanyak yakni Kecamatan Sukarami 56 kasus, Kecamatan Kertapati 49 kasus dan Kecamatan Ilir Barat Satu 45 kasus.
“Alhamdulillah meski Kabut Asap masih ada, kasus ISPA terus menurun dan semoga kabut asap cepat hilang agar masyarakat kota Palembang bisa merasakan udara segar kembali,” ungkapnya.

    Baca Juga :  Dampak Kabut Asap, Penerbangan di Bandara SMB II Terganggu

    Komentar