Emak Emak Berbaju Pink Tuntut Gubernur Turunkan Harga Sembako

Kota Palembang42 Dilihat
Suarapublik.id, Palembang,
Ratusan Emak Emak se- Sumsel yang semuanya mengenakan baju berwarna Pink mendatangi kantor Gubernur Sumsel untuk menyampaikan tuntutan mereka agar Gubernur Sumsel menurunkan harga Sembako.
Aksi emak emak yang telah dimulai pukul 10.00 WIB dihalaman kantor Gubernur Sumsel berharap Gubernur Sumsel bisa menurunkan harga sembako yang dinilai ikut naik akibat dari naiknya Harga BBM.
“Kenaikan BBM membebani masyarakat, karena dampaknya kenaikan harga BBM menjadi naiknya harga kebutuhan pokok,” kata Koordinator Aksi Fini, saat menyampaikan Orasinya, Kamis (22/9/22).
Selain menuntut diturunkannya harga Sembako, pihaknya juga menuntut agar Gubernur Sumsel segera menyalurkan bantuan bagi warga Sumsel terutama yang terkena dampak atas kenaikan harga BBM.
“Sampai hari ini Gubernur Sumsel belum mengucurkan anggaran untuk bantuan ke masyarakat,” terangnya.
Ratusan Emak Emak ini disambut oleh Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel Edward Chandra yang mengatakan bantuan dari Pemprov Sumsel melalui Dana Transfer Umum (DAU dan DBH) masih dalam pembahasan, Namum kemungkinan besarnya bisa 15 sampai 20 Miliar.
“Masih dibahas nilai dan sasaran penerima bantuannya, kita tunggu sampai akhir September untuk Pergub-nya,” kata Edward.
Ia menyebut, bantuan sosial akan diberikan kepada mereka yang terdampak kenaikan BBM, seperti ojol, nelayan, emak-emak dan lainnya.
“Kita siapkan dulu payung hukumnya, kemudian sesegera mungkin ditindak lanjuti. Apa yang ditunggu masyarakat ini akan kita segerakan,” katanya.
    Baca Juga :  Pemkot Palembang Ajukan APBD 2023 RP4. 9 Triliun

    Komentar