Cabor Atletik Tambah Pundi-Pundi Medali Untuk Sumsel di POPNAS 2023

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Kontingen Sumsel kembali menambah pundi-pundi medali pada gelaran Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) Sumsel Tahun 2023.

Kali ini medali yang diraih datang dari cabang olahraga (cabor) atletik. Dimana, cabor tersebut menyumbang satu medali perak setelah atlet atletik Gendis Aulia dengan nomor pertandingan Putri-1500 Meter, berhasil menduduki posisi kedua.

Dengan capaian tersebut, Sumsel berada di peringkat enam klasemen sementara POPNAS 2023.

Berdasarkan updater terakhir, saat ini Sumsel telah mengantongi 22 medali dengan rincian 6 medali emas, enam medali perak, dan 10 medali perunggu.

Baca Juga :  Berhasil Bina Industri Tempe Rumahan, Kilang Pertamina Plaju Menangkan Penghargaan Platinum Annual Global CSR & ESG Awards 2023 di Vietnam

Untuk diketahui, saat ini baru ada 8 cabor yang berhasil menyumbangkan medali untuk Sumsel. Diantaranya cabor atletik, dayung, karate, angkat besi, judo, taekwondo, senam dan menembak. Sumsel menargetkan masuk dalam 10 besar ajang POPNAS 2023 ini.

    Komentar