Ambisi Jadikan Situs Sejarah Megalit Besemah Juara API Award, Efek Domino untuk Pariwisata Pagar Alam

Pagar Alam57 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Hasil perolehan suara sementara Anugera Pesona Indonesia (API) Award 2021, menempatkan Megalit Besemah Pagar Alam di posisi kedua dengan raihan 29 persen. Situs sejarah Pagar Alam itu, berada dibawah Museum Buya Hamka Kabupaten Agam dengan raihan 31 persen.

Pemungutan suara API Award 2021 telah dimulai sejak Juli lalu. Votting segera ditutup akhir Oktober ini. Proses votting sendiri dilakukan dengan tiga cara, bisa melalui SMS, akun Instagram (IG) @ayojalanjalanindonesia, serta melalui channel Youtube API Award.

Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan Pagar Alam Jemmiyo Siswanto mengatakan, melihat waktu yang sudah semakin dekat, sementara peluang juara masih sangat terbuka, pihaknya kian intens melakukan sosialisasi sebagai upaya mendapatkan dukungan untuk Megalit Besemah.

Baca Juga :  Pagar Alam Siapkan Kerawanan Pangan Akibat Bencana dan Gejolak Harga

Bahkan, saat ini Disdik juga melakukan metode baru dalam meraih dukungan, yakni dengan cara gerakan SMS bersama, mendatangi sekolah-sekolah hingga ke Perguruan Tinggi yang juga melibatkan Ikatan Bujang Gadis Kampus (IBGK) Pagar Alam.

“SMS merupakan cara yang mudah dalam melakukan votting ketimbang akun IG dan Youtube. Sebab, tidak semua kalangan paham dengan IG dan Youtube,” ucap Jemmiyo, Senin (11/10/2021).

Jemmiyo mengatakan, dalam ajang ini Disdik Pagar Alam sudah mendapatkan pemberitahuan soal penerima penghargaan nantinya. Karena posisinya saat ini Megalith Besemah sudah masuk dalam tiga besar API Award 2021 untuk kategori situs sejarah.

Baca Juga :  DTKS Pagar Alam Alami Kenaikan

“Tidak ada salahnya kita usahakan di waktu yang masih tersisa ini untuk hasil lebih baik lagi. Bahkan kalau bisa berada di posisi pertama,” ucapnya.

Untuk diketahui, Pagar Alam sebagai kota destinasi wisata tak hanya indah alamnya, juga dikenal situs megalit. Seperti Dolmen, Arca, Rumah Batu, Meja Batu, Bati Berelif, Lupang Batu, Lesung Batu, batu berformasi atau batu gelang dan lain-lain.

“Kita berharap, Megalitik Besemah ini akan menyusul kesuksesan Kampung Adat Terpopuler pada API 2021. Melalui ajang ini juga bisa membuat Kota Pagar Alam lebih dikenal secara nasional dan menjadi magnet bagi wisatawan untuk berkunjung ke situs-situs sejarah di Pagar Alam,” ulasnya. (ANA)

    Komentar