Aksi Begal di Jakabaring, Pedagang Sayur Wanita Dipukul Pakai Kayu Gelam

Kriminal42 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Aksi percobaan begal kembali terjadi dan meresahkan warga Jakabaring. Kali ini dialami Sailah (42), warga Jalan Tegal Binangun Lorong Talang Petai Kelurahan Plaju Darat Kecamatan Plaju Palembang.

Tak terima dengan peristiwa yang dialaminya, Sailah ditemani suaminya melaporkan kejadian ini ke Polrestabes Palembang, Jumat (13/5/2022).

Kepada petuga Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu, Sailah menuturkan peristiwa itu dialaminya terjadi pada, Rabu, (11/5/2022), sekitar pukul 05.00 WIB, di depan gedung serba guna Dekranasda di Jalan Gubernur H. A. Bastari Kelurahan 15 Jakabaring Palembang. Di mana berawal saat korban hendak pergi ke Pasar Induk Jakabaring, belanja untuk berjualan di rumahnya.

Baca Juga :  Pinjam Uang Rp1 Juta, Dalam Waktu 5 Menit DN Justru Kehilangan Rp3 Juta

Lalu, saat korban melintas di TKP, pelaku dengan mengendari sepeda motor tiba -tiba dari arah samping datang dua pelaku yang langsung memukul Sailah mengunakan kayu gelap. Sontak membuat korban pun langsung jatuh dan tidak berdaya.

“Seperti biasa,mau jualan di rumah. Saya membeli sayur ke Pasar Induk Jakabaring dulu. Saat melintas di TKP, saya di pukul pakai gelam oleh dua orang pelaku. Panik dan sakit saya langsung jatuh dari motor. Beruntung ada warga yang lewat. Pelaku pun saat itu langsung kabur,” katanya.

Baca Juga :  Tinggal di Toilet, iPhone 11 Langsung Raib

Akibat kejadian ini korban pun mengalami luka lebam di bagian mata. “Atas laporan ini, saya berharap pelaku ditangkap dan kepada Dinas penerangan kota Palembang, tolong pak lampu disini dibenari, karena gelap sekali. Mungkin bukan saya saja yang menjadi korban begal disini,” ungkapnya.

Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Tri Wahyudi, membenarkan adanya laporan korban yang sudah menjadi korban di dekanasda, Jakabaring. “Laporan sudah kita dlterima dan segera ditindaklanjuti,” ucapnya. (ANA)

    Komentar