Tanpa Kunci Pengaman, Motor Dosen Ini Hilang di Garasi

Kriminal42 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – SH (55) mendatangi ruang pengaduan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang. Kedatangan wanita yang berprofesi sebagai dosen salah satu Perguruan Tinggi di Palembang ini, untuk melaporkan aksi pencurian motor yang dialaminya, pada Rabu dini hari (22/3/2022) sekitar pukul 00.30 WIB.

SH mengatakan, kejadiannya bermula ketika dia memarkirkan motor di dalam garasi rumahnya di Jalan Pangeran Ratu, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan Jakabaring Palembang.

“Pas setengah satu malam, anak saya pulang, dan melihat pagar sudah terbuka. Ketika dicek, motor di dalam garasi sudah hilang satu,” kata SH, saat diwawancarai awak media, Rabu (23/3/2022).

Baca Juga :  Oplos 108 Ton Solar, 6 Pelaku Ini Gunakan Stiker Pertamina

Dia menambahkan, motornya hanya dikunci stang dan tidak ditambah kunci pengaman. Atas kejadian itu, dia harus kehilangan satu unit sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi (nopol) BG 6066 ADS.

“Motornya ada tiga, cuma satu yang diambil. Saya minta pelaku cepat tertangkap dan motor saya kembali lagi,” ungkapnya. (ANA)

    Komentar