SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Kasus pencurian kendaraan bermotor kembali terjadi di kawasan rumah ibadah di Palembang. Kali ini, berlangsung di halaman Masjid Birrul Waludain di Jalan Irigasi, Kelurahan Alang-Alang Lebar, Kecamatan Sukarami.
Peristiwa ini terjadi pada Rabu (5/10/2022) sekira pukul 04.30 WIB. Aksi pencurian yang terekam jelas kamera pengintai atau CCTV, memperlihatkan seseorang tidak dikenal membawa kabur motor Mega Pro warna hitam milik Alhadi (25), warga Jalan Kemas Rindo Kertapati.
Menurut Marbot Masjid, M. Takyat, pencurian itu terjadi ketika jemaah sedang melaksanakan Salat Subuh. Ketika selesai, korban kaget kalau sepeda motornya sudah tidak ada di depan Masjid. Setelah di cek CCTV, ternyata motor sudah dicuri.
“Korban hanya mengunci stang saja, tak memakai kunci tambahan. Dari rekaman CCTV, pelaku terlihat sangat gampang merusak kunci motor dengan letter T. Padahal sudah di pasang peringatan di Masjid ini,” ungkapnya, saat ditemui di lokasi, Jumat (7/10/2022).
Takyat mengatakan, untuk pelakunya diperkirakan berjumlah dua orang. Karena saat masuk ke halaman Masjid, satu orang pelaku menggunakan helm dengan wajah ditutup masker dan memakai jaket hitam. Sedangkan temannya menunggu diluar Masjid.
“Mustahil kalau pelakunya hanya sendirian. Karena ia mengenakan helm. Satu masuk mengambil motor dan temannya menunggu di luar,” ujarnya.
Sementara jemaah yang kehilangan motor, Takyat mengaku kenal. Sebab, korban ngekos di sekitar wilayah tersebut. Sedangkan tempat tinggal aslinya di Kertapati. Korban ini juga merupakan pegawai JNE Irigasi.
“Korban sudah membuat laporan kehilangan sepeda motor ke Polsek Sukarami Palembang setelah kejadian itu,” ungkapnya. (ANA)
Komentar