SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Niat mengantarkan barang, korban Apriyono (28), warga Kecamatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, jadi korban perampokan. Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (22/2/2023), sekitar pukul 03.00 WIB, di Jalan Tanjung Api-Api menuju ke Keramasan Pelambang.
Korban saat kejadian membawa mobil Truk Box dengan nopol B 9099 PXU, seorang diri. Korban diketahui merupakan seorang kurir paket atau pengantar barang.
Korban Apriyono mengatakan, bermula saat ia dipepet oleh motor merk Honda Scoopy dengan nopol BG 5332 ACM dari arah Musi II. “Ada tiga orang yang memepet saya, menggunakan satu motor,” ungkapnya, Jumat (24/2/2023).
Tiba-tiba, kata korban, para pelaku ini langsung berhenti di depan mobilnya.
“Pelaku juga membawa senjata api (senpi). Senjata itu langsung diarahkan ke bahu kanan saya, pelaku juga mengancam saya jika tidak memberikan barang-barang yang saya bawa, mereka akan bunuh saya,” katanya.
Korban saat itu hanya bisa pasrah. “Para pelaku mengambil dompet saya yang berisi uang sebesar Rp150 ribu, serta dokumen seperti SIM, STNK, ATM BRI dan BCA, HP Oppo A7, dan kunci mobil. Jika di total kerugian mencapai Rp3.500.000,” ungkapnya.
Setelah pelaku pergi, korban kemudian melanjutkan perjalannya menuju gudang paket e-commerce yang berada di Kertapati untuk bongkar muatan barang.
“Setelah bongkar muat, saya pergi ke kantor polisi untuk melaporkan kejadian tersebut,” jelasnya.
Berkat laporan korban, Unit 1 Subdit 3 Jatantas Polda Sumsel berhasil menangkap seorang pelaku berinisial Arwanda (24), warga Jalan Abikusno Kelurahan Kemang Agung, Kecamatan Kertapati Palembang.
Untuk saat ini, polisi masih mengejar pelaku lainnya yang masih melarikan diri. (ANA)
Komentar