Korem 044/Gapo Turut Meriahkan Peringatan HUT Ke-73 TNI Dalam Pameran Alutsista

Politik47 Dilihat

SUARAPUBLIK, Palembang: Dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-73 TNI tahun 2018, Tentara Negara Indonesia (TNI) mengadakan pameran Alutsista (Alat Utama Sistem Persenjataan), tak terkecuali Korem 044/Gapo turut andil dalam kegiatan tersebut yang diadakan di wilayah Kodam II/Sriwijaya bertempat di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) tepian Sungai Musi Kota Palembang, Sabtu (6/10/2018).

Berbagai kendaraan dan persenjataan serta perlengkapan pendukung lainnya milik TNI dipamerkan dalam Pameran tersebut yang digelar selama tiga hari (5-7 Oktober), dan diikuti oleh tiga Matra (TNI AD, TNI AL dan TNI AU) bahkan dari Kepolisian pun turut memeriahkan pameran yang terbuka untuk umum ini.

Pada hari kedua (Sabtu siang) Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M.Hum. dan Kasdam II/Sriwijaya Brigjen TNI Syafrial, P.Sc, M.Tr. (Han). didampingi oleh para Asisten, Pamen Ahli dan Kabalakdan beserta istri melakukan kunjungan ke Stand-Stand pameran. Dalam kunjungannya tersebut Pangdam II/Sriwijaya beserta rombongan sempat melihat Stand Korem 044/Gapo yang menampilkan berbagai macam senjata ringan yang ada di Korem dan menyajikan produk unggulan seperti Bios-44 dan Nusantara Gapo 44 serta hasil karya Pramuka Saka Wira Kartika binaan Korem 044/Gapo.

Pada kunjungannya tersebut, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M.Hum. mengajak masyarakat untuk memanfaatkan pameran Alutsista ini. Selain untuk ajang pembelajaran, pameran Alutsista tersebut juga bisa dijadikan tempat rekreasi keluarga. “Mari manfaatkan pameran Alutsista selama tiga hari ini, segala informasi berkaitan dengan TNI bisa ditanyakan disini, ini juga sebagai ajang rekreasi dan pembelajaran, silahkan hadir untuk meriahkan,” kata Pangdam II/Sriwijaya.

Menurutnya, tujuan digelarnya pameran Alutsista ini adalah untuk mengenalkan lebih dekat kepada masyarakat khususnya kaum muda tentang siapa dan apa itu TNI. Selain itu, pameran ini juga menumbuhkan rasa bangga karena Indonesia memiliki TNI yang sangat kuat. “Adik-adik yang ingin masuk TNI juga bisa menanyakan langsung disini dijelaskan bagaimana caranya, apa yang harus disiapkan, sehingga dia bisa lulus dan terpilih jadi prajurit TNI,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Operasi (Kasiops) Korem 044/Gapo Letkol Inf Andik Siswanto, S.IP. saat menerima kunjungan menjelaskan, bahwa Bios-44 ini sudah lama dikenal masyarakat khususnya di wilayah Sumsel yang pada awalnya untuk pengendalian Karhutla, dan kini sudah berkembang yang dapat dimanfaatkan untuk peningkatan produktivitas hasil pertanian, perkebunan maupun perikanan. “Dengan pemberian Bios-44 untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat dalam mengolah lahan pertanian, perkebunan dan perikanan serta membantu menjaga ekosistem lingkungan, sehingga produksi akan meningkat,” urai Kasiops.

    Komentar