SUARAPUBLIK.ID, EMPAT LAWANG – Kebakaran terjadi di lingkungan Komplek Perkantoran Pemkab Empat Lawang, Rabu (20/04/2022) sekitar pukul tujuh malam.
Tidak ada korban dalam peristiwa ini, akan tetapi satu buah bangunan kantin yang ada di dekat perkantoran Pemkab ini terbakar.
“Ya, benar ada peristiwa kebakaran kantin milik atas naman Cik Leti di samping lapangan futsal komplek pemkab,” kata Evi Ferilina Susanti, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Empat Lawang saat dikonfirmasi, Kamis (21/4/2022).
Evi melanjutkan beruntung api tidak menjalar kemana-mana karena petugas cepat dan tanggap datang ke lokasi terjadinya kebakaran.
“Alhamdulillah, karena tempatnya dekat dengan posko dengan jarak lebih kurang 400 meter api tidak menjalar selain itu di lokasi juga ada beberapa tabung gas,” lanjutnya.
Adapun api berhasil dipadamkan kurang lebih setengah jam setelah ditemukannya api tersebut. “Petugas damkar bersama warga berhasil padamkan api sekitar pukul delapan kurang,” ujarnya.
Adapun ini merupakan peristiwa kebakaran ke yang ke 10 di Kabupaten Empat Lawang, dan merupakan peristiwa keempat kalinya di bulan puasa 2022. (Alf)
Komentar