Jalan Hampir Putus Akses Warga Desa Sugiwaras Terhambat

Empat Lawang39 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, EMPAT LAWANG – Hingga saat ini jalan kabupaten yang merupakan akses utama bagi warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, kondisinya semakin rusak parah bahkan hampir putus.

Pantauan di lokasi jalan penghubung Desa Batu Raja Baru dengan desa Sugiwaras tersebut, terlihat jalan alami kerusakan parah dan hampir putus. Pemicunya tergerus oleh luapan air sungai yang volumenya meningkat diakibatkan hujan beberapa terakhir ini.

Sumis (35), warga desa Sugiwaras mengatakan, kondisi jalan tersebut telah rusak sejak beberapa tahun ini. Kondisinya diperparah karena aspalnya sudah habis hanya menyisakan sejengkal tanah akibat luapan air sungai yang mengerus.

Baca Juga :  Kunjungi Panti Asuhan, Kapolres Empat Lawang Berikan Bantuan Sosial

“Lihat saja jalannya hampir putus, aspalnya sudah tidak ada lagi hanya menyisakan beberapa centi aspal saja,” ujarnya.

Dia menceritakan, pada beberapa tahun lalu pernah dilakukan perbaikan dengan memasang penahan longsor. Namun sayang kondisinya cepat rusak.

Jadi para pengendara jika ingin melintasi jalan tersebut harus ekstra hati-hati. Ataupun memilih jalan alternatif yang persis di sebelah jalan rusak tersebut.

“Namun jika musim hujan, jalan alternatif tersebut becek tergenang air kubangan sehingga membuat licin,” ujar dia bercerita.

Kepada pemerintah melalui pihak terkait, dirinya berharap agar jalan tersebut dibenahi ataupun dicarikan solusinya.

Baca Juga :  Kunjungi Panti Asuhan, Kapolres Empat Lawang Berikan Bantuan Sosial

Sementara Kepala Dinas PU dan Kepala BPBD Kabupaten Empat Lawang hingga saat ini belum bisa dikonfirmasi mengenai peristiwa ini. (*)

    Komentar