Gantikan Sudirman, Car Free Night Kini Hadir di Sekanak Lambidaro 

Kota Palembang208 Dilihat

Suarapublik.Id, PALEMBANG- Dengan melaunching Car Free Night Sekanak Lambidaro yang berlokasi di Kawasan Sekanak Lambidaro, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Walikota Palembang, H. Harnojoyo hadiahkan lokasi wisata baru bagi warga kota Palembang.

 

Diketahui, bahwa Car Free Night Sekanak Lambidaro yang di bawah naungan Dinas Pariwisata kota Palembang tersebut rencana akan dibuka setiap malam Sabtu dan malam minggu mulai pukul 19.00 WIB.

 

Selain itu, Car Free Night Sekanak Lambidaro itu juga akan diramaikan dengan berbagai kuliner dan jajanan khas kota Palembang bahkan penampilan berbagai atraksi.

 

“Dahulunya di Sudirman, tetapi kemarin karena Pandemi tempat itu kita tutup, sehubungan dengan itu Alhamdulillah Sekanak Lambidaro sudah selesai,” kata Harnojoyo usai melaunching Car Free Night Sekanak Lambidaro, Jumat 2 September 2022.

Baca Juga :  Palembang Raih Penghargaan Tiga Implementasi Terbaik

 

Harnojoyo beralasan, bahwa lokasi wisata yang berada di Sudirman dinilai dapat mengganggu aktivitas masyarakat serta menyebabkan kemacetan.

 

“Dan itu juga jalan Negara. Mudah-mudahan di sini (red), dengan banyaknya akses lain serta ini jalan milik Provinsi, mudah-mudahan ini tidak akan mengganggu kemacetan yang ada di kota Palembang,” jelasnya.

 

Selain mengungkapkan rasa bahagiahnya, Harnojoyo juga berharap kepada seluruh masyarakat kota Palembang untuk dapat saling bahu membahu dalam menjaga lokasi wisata tersebut.

 

“Ini adalah ruang tamunya kota Palembang. Ketika malam hari, khususnya malam Sabtu dan malam Minggu, mari kita jadikan tempat ini sebagai tempat untuk menyambut tamu-tamu kita,” tuturnya.

Baca Juga :  Pemprov Sumsel Ajak Forkopimda Lakukan Antisipasi Jangka Pendek Hadapi Isu Perubahan Skema Harga BBM

 

“Baik itu dari Palembang ataupun luar Palembang, buatlah agar mereka nyaman berwisata di sini serta menikmati kulliner kota Palembang dan menikmati berbagai atraksi-atraksi kebudayaan Palembang. Inilah ruangnya,” tambah Harnojoyo.

 

Masih dikatakan Harnojoyo, Pemerintah kota Palembang juga membuka ruang bagi seluruh Kabupaten Kota di Sumatera Selatan untuk dapat menampilkan berbagai atraksi ataupun kesenian lainnya dalam

Car Free Night Sekanak Lambidaro. “Ketika ingin menampilkan atraksinya di sini akan kami beri tempat,” ucapnya.

 

 

Dukungan serta doa juga tak luput dari harapan Harnojoyo untuk dapat segera menuntaskan pengerjaan Sungai Sekanak yang panjangnya 11 kilometer tersebut.

Baca Juga :  Edward : Sebagai Pelayanan Masyarakat Harus Penuh Tanggung Jawa

 

“Semoga ini cepet selesai. Mohon doa dan dukungannya juga. Semoga juga kedepan, space di sini juga nantinya dapat lebih besar lagi. Bahkan sepanjang Sungai Sekanak ini akan kita buat kegiatan-kegiatan yang betul-betul nanti menjadikan Sekanak Lambidaro sebagai tempat yang diminati oleh masyarakat, baik dari kota Palembang maupun pengunjung yang datang,” tungkasnya.

    Komentar