SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Institut Teknologi dan Bisnis (ITBis) Lembah Dempo Pagar Alam, melaksanakan prosesi wisuda ke-XXII bertepatan dengan Dies Natalis ke-22, Selasa (23/8/2022).
Prosesi wisuda ini dihadiri secara virtual oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekaraf), Sandiaga Solahudin Uno. Sementara Walikota Pagar Alam, Alpian Maskoni, hadir secara langsung.
Mengangkat tema “Menciptakan lulusan unggul, Berkarakter, dan Berdaya saing Global yang berbasis Kewirausahaan Menyongsong Indonesia Gemilang”, sidang senat dan prosesi wisuda dilaksanakan di Aula ITBis Lembah Dempo.
Rektor ITBis Lembah Dempo Elvera mengungkapkan, ada sebanyak 115 orang lulusan baik dari S1 Manajemen, S1 Sistem Informasi maupun Diplola Akutansi dan Diploma Manajemen Informatika yang di wisuda tahun ini.
“Selamat dan sukses untuk gelar sarjana. Semoga ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat bagi masyarakat, mampu menghadapi persaingan perkembangan zaman,” ujarnya.
Elvera mengatakan, sebagai perguruan tinggi yang sudah berdiri sejak tahun 2000, sudah banyak kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Lembah Dempo, baik nasional maupun internasional. Di antaranya yakni seminar dan kuliah umum.
“Meskipun secara virtual, hari ini prosesi wisuda dihadiri oleh Menparekraf (Sandiaga Uno) adalah bukti konkrit ITBis Lembah Dempo menjadi perguruan tinggi yang diperhitungkan dan berdaya saing,” paparnya.
Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni menambahkan, menyandang sebagai seorang Ahli Madyah dan Sarjana, tentunya bukan sebuah hal yang ringan di mata masyarakat awam, harus memiliki nilai lebih.
Publik tidak hanya menilai dari keilmuan, namun juga menitikberatkan kepada nilai-nilai moralitas dan kepatutan yang berlaku di masyarakat.
“Ini merupakan moment kebahagiaan bagi kita semua. Hari ini merupakan puncak dari bentuk keberhasilan bagi anak dan adik kita dalam menyelesaikan studinya di ITBis Lembaga Dempo,” jelasnya.
“Di lain sisi juga terdapat suatu beban tanggungjawab yang nantinya akan menjadi pertaruhan intelektual saudara di masyarakat, yang akan dan harus saudara jalankan,” Alpian menambahkan. (ANA)
Komentar