Cooling Sistem Dengan Kades Teko Rejo, Kapolsek BMT Perkuat Koordinasi Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024

SUARAPUBLIK.ID, OKU Timur – Polsek Buay Madang Timur (BMT) Polres OKU Timur terus meningkatkan koordinasi jelang pemungutan suara Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilakukan pada 27 November 2024. Melalui giat cooling sistem dan sambang silaturahmi bersama Kepala Desa (Kades) Teko Rejo, Kecamatan BMT, Kabupaten OKU Timur.

 

Kapolsek BMT IPTU Antoni Steven mengatakan, pihaknya berupaya menciptakan suasana Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif. Dengan meningkatkan sinergi dan koordinasi antara Polsek BMT dan Kades.

Baca Juga :  Patroli Malam Salah Satu Upaya Polsek BMT Ciptakan Kamtibmas Aman dan Kondusif

 

“Kami mengajak silaturahmi agar tetap terjaga dan kondusif, dan adanya bantuan, serta support di dalam pelaksanaan Tugas Pokok Kepolisian sehingga tercipta sit kamtibmas yang aman dan kondusif, jelang pemungutan suara,” katanya pada Selasa (19/11/2024).

 

Dia menambahkan, Polsek BMT terbuka lebar kepada masyarakat, yang ingin menyampaikan informasi sekecil apapun terkait Sit kamtibmas. Agar pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 dapat berlangsung dengan damai, tertib, dan teratur.

 

“Khusus dalam menghadapi Pilkada 2024, kami berharap untuk selalu berkoordinasi dalam setiap langkah yang diambil agar tercipta situasi kamtibmas yang kondusif,” paparnya.

Baca Juga :  Polres OKU Timur Sesalkan CCTV Banyak Tidak Berfungsi Picu Peningkatan Gangguan Kamtibmas

 

Dalam giat sambang silaturahmi, dan cooling sistem Kapolsek juga memberikan himbauan tentang kegiatan masyarakat agar tidak memainkan musik jenis Remix, Dj, Hous Musik dan Aliran Elektro

    Komentar