SUARAPUBLIK.ID, PALI – Bertempat di Guest House Bupati PALI Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) mengelar Rapat Evaluasi Inovasi Daerah Tahun 2023 dan Kick Off Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024, Selasa (30/04/2024).
Assisten III Bupati PALI, Maryono, SH mengatakan bahwa majunya suatu daerah sangat ditentukan oleh inovasi yang dilakukan oleh daerah tersebut.
“kepada seluruh Perangkat Daerah, para Camat, Para Guru, Tenaga Kesehatan Pelajar maupun Mahasiswa dan pelaku UMKM untuk tetap bersatu dalam rangka mendorong tumbuh kembangnya inovasi daerah agar peningkatan daya saing daerah dapat tercapai dan pelaksanaan pembangunan dapat berjalan sesuai dengan harapan kita semua,” ungkap Maryono.
Maryono mengucapkan apresiasi dan penghargaan terhadap hasil karya inovasi yang telah memberikan kontribusi nyata bagi percepatan pembangunan kabupaten ini melalui inovasi-inovasi yang telah memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.
“Pemaparan materi yang disampaikan langsung oleh Hanif Affandi selaku Kepala Bidang Pembangunan Inovasi dan Teknologi di Balitbangda Kabupaten PALI, disampaikan evaluasi Inovasi yang di input pada Innovation Government Award (IGA) Tahun 2023 dan Lomba Inovasi Daerah Tahun 2024 yang akan di lomba dengan 6 Kategori lomba,” jelas Maryono.
Maryono menjelaskan pendaftarannya dibuka mulai dari minggu pertama Mei sampai dengan akhir Juni 2024. Kemudian acara dilanjutkan dengan tanya jawab dengan para peserta yang hadir.
Kepala Balitbangda Kabupaten PALI, Deasy Rossalia, S.TP., M.Si berharap setelah mengikuti sosialiasi ini, peserta bisa mendapatkan pengetahuan dan kesadaran bahwa penting berinovasi. Ia juga berharap inovasi-inovasi terbaru bisa dihadirkan terutama bagi Pelajar yang ada di 5 Kecamatan di Kabupaten PALI.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Assisten III Bupati PALI, Maryono, SH di dampingi oleh Kepala Balitbangda Kabupaten PALI, Deasy Rossalia, S.TP., M.Si dan di hadiri oleh Perangkat Daerah lingkup Kabupaten PALI, Camat lingkup Kabupaten PALI, Kepala Sekolah, SD, SMP, SMA lingkup Kabupaten PALI, Forum Kepala Desa Kabupaten PALI, Inovator Kabupaten PALI Tahun 2023.
Komentar