SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Tiga Polisi Wanita (Polwan) dari Sat Samapta Polrestabes Palembang membantu sebuah mobil terperosok ke siringan di pinggir jalan. Di mana di dalamnya ada seorang ibu-ibu yang tengah sakit.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Sugi Waras, tepatnya di depan Lorong Nangka, Kelurahan Talang Jambi, Kecamatan Sukarame Palembang. Aksi tiga Polwan ini pun langsung viral di media sosial, Rabu (9/3/2022).
Ketiga sosok Polwan tangguh penolong wanita paruh baya yang sedang sakit dan hendak berobat tersebut ialah Aipda Desri, Briptu Mega, dan Bripda Berlian. Saat diwawancarai, Aipda Desri menceritakan bagaimana kronologis awal ia dan dua rekannya bisa bertemu dan spontan menolong ibu-ibu tersebut.
“Awalnya kami melakukan patroli rutin. Saat melintasi lokasi, kami melihat ada mobil yang mogok di jalan. Saya turun dan mendekati mobil itu, ternyata di dalamnya ada seorang ibu-ibu yang sedang sakit,” jelasnya.
“Saat kami bertanya ternyata, ibu tersebut hendak berobat karena sepertinya ibu itu mengalami stroke ringan lantaran sebagian tangannya tidak bisa digerakkan,” tambah Aipda Desri.
Mobil yang ditumpangi ibu itu, lanjut Desri, sedang mengalami kerusakan dan tak bisa melanjutkan perjalanan. Karena ibu itu sedang sakit dan harus cepat menuju tempat berobat, maka pihaknya segera mengambil tindakan dengan mengantarnya ke lokasi pengobatan menggunakan mobil patroli.
“Alhamdulillah ibu tersebut bisa tiba tepat waktu di tempat berobat dan segera mendapatkan pengobatan,” tuturnya. Desri sendiri tidak sengaja meneteskan air mata. Dia terbayang wanita yang dibantunya karena teringat seorang ibu yang mengandung dan membesarkannya.
“Setelah itu kami berpamitan, dan di saat ibu tersebut mengucapkan terimakasih sambil memeluk saya. Saat itulah air mata saya tak sengaja menetes. Sebenarnya saya haru berpisah dengan ibu tersebut,” tuturnya. (ANA)
Komentar