Terbawa Arus saat Menyeberang, Fahrudin Hanyut di Sungai Endikat

Pagar Alam43 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Fahrudin (60), warga Desa Suka Cinta, Kelurahan Atung Bungsu, Kecamatan Dempo Selatan, Pagar Alam, hilang terbawa arus sungai Endikat, Talang Surabaya. Fahrudin dikabarkan hanyut pada Sabtu petang kemarin (15/10/2022).

Informasi yang didapat, kejadian ini bermula saat Fahrudin bersama teman-temannya hendak pulang ke rumah dari kebun durian sebelum maghrib. Ketika hendak menyeberang, arus sungai sangat deras, sehingga korban terbawa arus.

Teman-temannya sudah berusaha membantu menyelamatkan, namun karena arus sungai sangat deras, Fahrudin tidak bisa tertolong. Kejadian inipun langsung dilaporkan ke BPBD Pagar Alam.

Baca Juga :  Hindari Kesemerawutan PKL, Pemkot Jalankan Perda Ini

Saat menerima laporan warga Talang Surabaya yang tidak jauh dari tempat kejadian perkara (TKP), pihak BPBD Kota Pagar Alam langsung melakukan mitigasi arus sungai Lematang sebagai acuan pencarian.

Minggu pagi, tim BPBD Pagar Alam langsung terjun ke lokasi untuk melakukan pencarian yang dibantu tim keluarga dan relawan. Pencarian dimulai dengan menyusuri aliran sungai Lematang dari titik awal korban terlihat hanyut.

Saat ini, tim sudah menemukan barang yang diduga milik korban yaitu tas dan baju warna merah. Untuk korban sendiri hingga kini belum ditemukan. (ANA)

    Komentar