SUARAPUBLIK.ID, JAKARTA – Sekretaris Kabinet (Setkab) Pramono Anung mengatakan acara makan siang Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan para ketua umum partai politik (parpol) sebagai prosesi penyambutan PAN yang baru masuk koalisi.
“Kebetulan hari ini ada satu ketua umum baru kan gitu yang secara formal dikukuhkan,” kata Pramono saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (15/6/2022), dikutip cnn indonesia
Pramono menjelaskan makan siang itu digelar di ruang baru yang merupakan ruangan pribadi Jokowi.
Menurutnya, acara makan siang Jokowi dengan ketum parpol menjadi acara pertama yang digelar di ruangan tersebut.
“Disebut presidential lounge. Yang pertama diundang sebagai tamu-tamu adalah ketua-ketua umum partai,” ujarnya.
Sebelumnya, Jokowi menggelar jamuan makan siang bersama para ketum parpol koalisi sebelum prosesi pelantikan menteri dan wakil menteri hasil perombakan Kabinet Indonesia Maju.
Dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, tampak para ketum partai koalisi pendukung Jokowi hadir di Presidential Lounge Istana Negara, Jakarta.
Mereka yakni Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
Kemudian Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PPP Suharso Monoarfa, hingga Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Setelah makan siang, Jokowi berjalan beriringan dengan para ketum parpol tersebut menuju lokasi pelantikan. Ia diapit Megawati dan Surya Paloh.
Jokowi telah resmi melantik Zulhas sebagai menteri perdagangan menggantikan Muhammad Lutfi, Hadi Tjahjanto sebagai menteri ATR/kepala BPN menggantikan Sofyan Djalil.
Selain itu Sekretaris Dewan Pembina PSI Raja Juli Antoni sebagai wamen ATR/BPN, John Wempi Watipo sebagai wamendagri, dan Sekjen PBB Afriansyah Noor sebagai wamenaker. (*)
Komentar