Rampok Sopir Truk Uang Rp 11 Juta Raib, Pelaku dalam Pengejaran

SUARAPUBLIK.ID, EMPAT LAWANG – Aksi perampokan terhadap sopir truk di jalan lintas provinsi tepatnya di Desa Pajar Menang, Kecamatan Muara Pinang, Kabupaten Empat Lawang, Selasa (8/11/2022) dini hari.

Informasi dihimpun para perampok menodongkan celurit dan berhasil menggasak uang milik korban senilai Rp 11 Juta.

Kapolres Empat Lawang AKP Helda Prayitno melalui Kapolsek Muara Pinang AKP Hidayat mengatakan, pihaknya telah mengantongi para pelaku. Saat ini masih dalam pengejaran, kerugian para korban dirampok mencapai Rp 11 juta .

“Kemarin kami coba melakukan penangkapan tapi belum bisa, dikarenakan kami dihadang oleh keluarga pelaku mobil dari Polres pun rusak,” ujarnya.

Kapolsek mengimbau, agar para pelaku dapat menyerahkan diri saja. “Kami imbau serahkan diri. Karena saat ini tim gabungan dari Reskrim Polres Empat Lawang dan Unit Reskrim Polsek Muara Pinang masih melakukan pengejaran,” pungkasnya. (*)

    Komentar