SUARAPUBLIK.ID, BANYUASIN – Puncak dari segala rangakaian kegiatan pada peringatan HUT RI ke-78 tahun 2023, Pemerintah Desa Talang Ipuh Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin, menggelar Pesta Rakyat yang di hibur Orgen Tunggal Samudera.
Acara tersebut bertempat di halaman rumah Kepala Desa (Kades) Talang Ipuh. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan tari sambut yang dibawakan Liva dkk, kemudian sambutan – sambutan, Minggu (20/8).
Hadiri langsung, Kades Talang Ipuh Ardina, Camat Suak Tapeh Bambang Setiadi SE MSi didampingi ketua TP PKK Suak Tapeh Ezu Ermiyati, BPD Talang Ipuh, unsur perangkat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan warga Desa Talang Ipuh serta warga desa tetangga.
Camat Suak Tapeh Bambang Setiadi SE MSi dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara ini adalah momen untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan bangsa ini.
“Marilah kita isi kegiatan ini dengan kegiatan yang positif dan marilah kita selalu memupuk jiwa patriotisme. Saya juga mengingatkan agar Desa Talang Ipuh selalu kondusif menjelang pemilu 2024 mendatang,” ujar Bambang Setiadi.
Dikatakannya juga bahwa setiap warga negara memiliki kebebasan untuk mengemukakan pendapat dalam upaya membangun dengan tidak bermaksud mencela.
“Sehingga mendukung penciptaan inovasi tak terbatas dalam rangka memajukan bangsa. Hal itu relevan dengan tema HUT ke-78 Kemerdekaan RI tahun ini, Terus Melaju Untuk Indonesia Maju,” kata Bambang Setiadi.
“Begitu pula masyarakat Desa Talang Ipuh yang turut berperan dalam perayaan Kemerdekaan ke 78, yang tidak hanya sakral tetapi bermakna. Ini ditunjukkan dengan berbagai macam kegiatan perlombaan dan pertandingan dalam memeriahkan dan menyemarakan HUT RI Ke-78,” tutup dia.
Sementara Kades Talang Ipuh Ardina, mengawali sambutannya mengajak masyarkat mengucapkan kata “Merdeka, Merdeka, Merdeka, Merdeka, Merdeka, Merdeka, Damai Bersama” HUT RI tahun ini kami mengambil tema Gotong Royong,” ungkap Ardina.
Lanjut dia, pesta ini dari rakyat untuk rakyat untuk memeriahkan HUT ke-78 RI yang mana sebelumnya telah diadakan berbagai kegiatan.”Adanya perlombaan tersebut untuk membangun rasa tanggung jawab dan silaturahmi diantara masyarakat desa,” ungkap dia.
Perlombaan yang digelar Pemerintah Desa Talang Ipuh mulai dari perlombaan tingkat Anak-anak sampai tingkat dewasa, hingga puncak acara yakni pesta rakyat yang sekaligus pembagian hadiah kepada pemenang dari berbagai lomba dan pertandingan yang telah digelar.
“Kegiatan berbagai macam perlombaan maupun pertandingan dan pesta rakyat yang akan kita gelar malam ini merupakan salah satu bentuk ucapan syukur dan penghormatan terhadap para pejuang dan pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia,” tutur dia.
Ardina sangat mengapresiasi antusiasme warga dalam mengikuti setiap kegiatan yang telah sama-sama digelar dalam menyemarakan HUT ke-
78 RI. Semoga semua kegiatan ini dapat memberikan kesan yang baik bagi seluruh elemen masyarakat yang terlibat.
“Kita harapkan kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antar sesama warga Desa Talang Ipuh, juga dapat memberikan hiburan serta menjadi jembatan persaudaraan seluruh warga Desa Talang Ipuh,”tukas dia.
“Kita jadikan momentum ini untuk mengenang jasa para pejuang negeri ini yang telah rela mengorbankan jiwa, raga bahkan nyawa untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajah,”ajak dia.
Pada kesempatan itu, Kades Ardina mengajak seluruh lapisan masyarakat Desa Talang Ipuh untuk bersinergi bahu membahu mengisi buah kemerdekaan ini dengan membangun Desa Talang Ipuh yang di cintai ini.
“Gelorakan semangat juang “45, Berbuatlah sesuai kemampuan dan lakukan apa yang kita bisa demi kemajuan NKRI dan terkhusus untuk kemajuan Desa Talang Ipuh,”tegas dia.
Ia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada unsur perangkat desa, Mahasiswa KKN UIN Raden Fatah Palembang, dan semua elemen masyarakat Talang Ipuh yang sudah bersusah paya membantu demi suksesnya kegiatan ini.
Dari pantauan media ini, masyarakat Desa Talang Ipuh begitu antusias menghadiri acara tersebut. Acara bertambah semarak karena dari panitia yang di pandu Mahasiswa KKN UIN Raden Fatah mengadakan door prize dengan hadiah yang menarik. (Adm).
Komentar