SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Program mudik gratis yang rutin digelar oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan setiap menjelang hari raya idul fitri rencananya bakal ada penambahan satu rute, yakni tujuan Kota Bandung.
“Di tahun ini ada tambahan kuota, alhamdulillah ada beberapa daerah dalam provinsi yang mendapat tambahan bus. Untuk luar provinsi, kami juga menambah rute ke Bandung,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Sumsel, Arinarsa JS, Senin (17/2/2025).
Arinarsa menjelaskan untuk kuota yang disediakan kurang lebih sebanyak 2.000 penumpang, yang mana 1.200 kuota untuk moda transportasi bus dan sisanya menggunakan kereta api.
“Persyaratan utama adalah warga Sumsel. Sementara untuk masyarakat luar Sumsel, kami telah berkoordinasi dengan Pemprov Banten yang juga menyediakan program mudik gratis menuju Palembang,” jelasnya.
Ia menjelaskan pendaftaran program mudik gratis itu akan dibuka pada pertengahan bulan Ramadhan.
“Masyarakat bisa mendaftar secara online atau datang langsung ke kantor Dinas Perhubungan Sumsel dan kantor PT KAI,” jelasnya.
Ia berharap program ini dapat membantu masyarakat yang ingin merayakan Lebaran bersama keluarga tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
“Dengan adanya tambahan kuota dan rute baru, diharapkan lebih banyak masyarakat yang dapat memanfaatkan fasilitas mudik gratis ini dengan nyaman dan aman,” ucap dia.
Berikut rute bus dan kereta api yang disiapkan Pemprov Sumsel untuk mudik gratis 2025.
Untuk rute dalam provinsi, tersedia trayek sebagai berikut:
– Palembang – Lubuklinggau – Muratara
– Palembang – Lahat – Tebing Tinggi – Empat Lawang
– Palembang – Lahat – Pagar Alam – Pendopo
– Palembang – Belitang – Martapura
– Palembang – Martapura – Muara Dua
Sementara itu, rute luar provinsi yang tersedia mencakup:
– Palembang – Padang (Sumatera Barat)
– Palembang – Lubuk Basung
– Palembang – Medan
– Palembang – Padang Sinibuang
– Palembang – Yogyakarta
– Palembang – Solo
– Palembang – Bandung (rute baru tahun ini).
Selain bus, moda transportasi kereta api juga mendapat tambahan kuota dengan dua rangkaian perjalanan, masing-masing berisi lima gerbong.
Rute yang dilayani yaitu:
– Palembang – Prabumulih – Muara Enim – Lahat – Empat Lawang – Lubuklinggau (5 gerbong)
– Palembang – Prabumulih – Baturaja – Martapura – Tanjung Karang (5 gerbong). (Tia).
Komentar