SUARAPUBLIK.ID, LAHAT – Sebanyak 406 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) desa/kelurahan, digembeleng pendidikan militer oleh porsenil Kodim 0405 Lahat. Pelatihan ini tujuannya, agar Pol PP desa/kelurahan yang baru dibentuk memiliki fisik dan mental yang kuat, dalam melayani masyarakat. Ratusan anggota Satpol PP baru ini, akan disebar ke 360 desa dan 17 kelurahan di Kabupaten Lahat.
Bupati Lahat, Cik Ujang SH mengatakan, Satpol PP desa/kelurahan nantinya harus berkoordinasi dan bersinergi dengan pemerintahan desa/kelurahan setempat. Tugas yang harus dijalankan, jangan dianggap remeh. Tapi jangan pula karena sudah jadi anggota Satpol PP, mala bersikap sombong, angkuh. Karena tugas utamanya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di desa.
“Karena di desa masih banyak yang curi ternak, nyentrum mutas ikan. Bahkan sudah banyak yang pakai narkoba. Kalau ada buktinya, bawa ke polsek, agar ditindaklanjuti sesuai hukum, jangan main hakim sendiri,” kata Cik Ujang.
Cik Ujang mengingatkan, Satpol PP desa/kelurahan bisa menjalankan perannya sebagai penegak peraturan daerah (Perda). Seperi Perda larangan orgen tunggal (OT) malam hari. Karena keberadaan OT punya banyak dampak negatif. Terbukti banyak warga yang kehilangan nyawa ketika pengelaran OT. Bahkan narkoba maupun miras bisa beredar bebas ketika ada OT.
“Bukan kita mau saling benci, tapi kita mau mengembalikan budaya dan keamanan di desa. Perda larang OT ini sudah lama ada, tolong ditegakkan. Saya tidak ingin generasi muda terjerat narkoba, agar masa depan mereka cerah. Mungkin ada yang mau masuk polisi atau tentara. Kalau sudah kena narkoba, itu bakal susah,” pesan Cik Ujang.
Dandim 0405 Lahat, Letkol Inf, Toni Oki Priyono SIP mengapresiasi Pemkab Lahat diadakannya pelatihan ini. Pelatihan ini bentuk keperdulian Pemkab Lahat ke porsenil Satpol PP. Karena agar bisa menjalankan tugas dengan baik di lapangan, persiapan diri porsenil Satpol PP juga harus ada. “Kalian adalah ujung tombak di lapangan untuk melayani dan mengatur masyarakat. Latihan ini akan sangat bermanfaat ketika bertugas di lapangan,” ujar Toni.
Sementara, Plt Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Kabupaten Lahat, Herry Kurniawan STTP MSi menerangkan, porsenil Satpol PP desa/kelurahan ini tersebar di tiap desa dan kelurahan. Setiap desa/kelurahan hanya ada satu personil. Kecuali empat desa yang berada jauh dari Kota Lahat, disiapkan dua porsenil per desa. “Untuk honornya dari APBD Kabupaten Lahat. Satpol PP desa/kelurahan ini adalah perpanjangan tangan kita untuk mengawal Perda, menjaga ketertiban dan keaman di desa/kelurahan. Tetap jaga kesehatan, kekompakan, disiplin, dan junjung tinggi loyalitas,” kata Herry Kurniawan.
Komentar