SUARAPUBLIK.ID, OKU Timur – Demi menjaga kondusifitas wilayah jelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak, yang dijadwalkan dilakukan pemungutan suara pada 27 November 2024, Polres OKU Timur menghimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas.
Kabagops Polres OKU Timur Kompol Tamimi, selaku Karendal Operasi Mantap Praja (OMP) 2024 menghimbau, kepada staf KPU, Bawaslu, dan seluruh panitia pelipatan surat suara, serta masyarakat yang hadir agar terus menjaga keamanan dan stabilitas politik di wilayah Kabupaten OKU Timur.
“Jaga situasi tetap aman dan kondusif, hindari segala bentuk provokasi. Biarkan masyarakat nantinya menggunakan hak pilih mereka dengan nyaman dan tanpa tekanan,” tegasnya pada Sabtu (02/11/2024).
juga menerapkan cooling system selama proses pengamanan untuk menenangkan suasana dan mencegah potensi kerawanan.
“Kita semua harus mengendalikan diri dan tidak menjadi provokator apalagi memecah belah, mari bersama-sama menjaga pelaksanaan Pilkada agar berlangsung damai dan tertib,” tambahnya.
Komentar