SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Sebaran kasus COVID-19 di Sumatera Selatan sejak awal Agustus mulai melandai. Namun, hal ini tidak mempengaruhi harga pangan, terutama yang ada di pasar tradisional.
Kepala Dinas Badan Ketahanan Pangan dan Peternakan Sumsel, Ruzuan Effendi, mengatakan harga kebutuhan pangan di Palembang per 25 Agustus, masih normal.
“Khususnya di Palembang harga pangan masih stabil. Di beberapa pasar tradisional yang kami tinjau, seperti Pasar 16 Ilir dan Pasar KM 5 kondisi harga bahan pokok di Palembang dalam kategori aman dan stabil,” kata Ruzuan, Rabu (25/8/2021).
Jika dibandingkan dengan Juli 2021 atau saat PPKM diberlakukan, banyak komoditas pangan yang mengalami penurunan harga saat ini. Seperti cabai merah, cabai rawit, daging ayam potong, bawang merah, telur ayam dan bawang putih.
“Tapi sekarang semua harga pangan kondisinya stabil. Mungkin juga adanya efek dari melandainya Covid-19 di Sumsel umumnya,” jelasnya.
Ruzuan merincikan untuk harga daging Ayam saat ini pada kisaran Rp28.000 per kilogram, Daging sapi pun sama, kata dia, saat ini tercatat Rp125.000-130.000 per kilogram. “Normalnya di harga Rp120.000 per kilogram. Namun jika mendekati hari besar, harganya bisa mencapai lebih dari Rp150.000 per kilogramnya,” ucapnya.
Sedangkan untuk harga beras premium dijual Rp11.500 per kilogram, sementara harga acuan penjualan di konsumen Rp12.800. Lalu untuk bawang merah saat ini Rp30.000 per kilogram sementara harga acuannya Rp32.000.
“Artinya untuk bawang ini memang stabil harganya. Sama dengan bawang putih berkisar Rp25.000 per kilogramnya,” kata dia. (ANA)
Komentar