Dengarkan Langsung Keluhan Masyarakat, Jajaran Polres Pagar Alam Ajak Masyarakat Curhat

Pagar Alam66 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Polres Pagar Alam menginisiasi kegiatan bertajuk Jum’at Curhat, dengan mengerahkan jajaran Polsek untuk turun ke lapangan mendengarkan langsung keluhan masyarakat. Sehingga pihak kepolisian dapat segera menindaklanjutinya.

Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda mengatakan, selain mendengarkan keluhan dalam kesempatan tersebut, pihak kepolisian juga memberikan himbauan kepada masyarakat terkait keamanan dan ketertiban.

“Salah satu pesan yang disampaikan adalah pentingnya tertib berlalu lintas, seperti memastikan kelengkapan surat kendaraan dan penggunaan helm saat berkendara di jalan raya,” terangnya.

Baca Juga :  Upaya Distribusi Lebih Tertata dan Tertib, Pemkot Bahas Draft HET Elpiji 3 Kilogram

Ditambahkannya, salah satu point penting adalah mengingatkan masyarakat akan potensi bencana alam, seperti tanah longsor yang bisa terjadi akibat curah hujan yang tinggi.

“Warga diminta untuk selalu waspada dan menjaga lingkungan sekitar agar dapat mengurangi risiko bencana tersebut,” imbuhnya.

Tak hanya itu, Polres Pagar Alam juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak kejahatan, seperti pencurian motor dan rumah. Keamanan dan ketertiban lingkungan menjadi prioritas untuk menciptakan kenyamanan bagi seluruh warga Kota Pagar Alam. (ANA)

    Komentar