Baznas Muba Sunat 55 Anak di Lawang Wetan

SUARAPUBLIK.ID, MUSI BANYUASIN – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) kembali menggelar khitanan massal. Kegiatan ini berlangsung di Kecamatan Lawang Wetan, Jum’at (10/12/2021).

Menurut Ketua Baznas Muba, Lukmanul Hakim, khitanan atau sunat massal kali ini diikuti sebanyak 55 orang anak kaum dhuafa. Kegiatan khitanan massal gratis ini merupakan program Baznas Muba di tahun 2021.

“Khitanan massal ini merupakan kegiatan setiap tahun. Untuk hari ini ada 55 anak yang kita khitan. Total, di tahun 2021 ini ada 300 lebih anak dari keluarga kaum dhuafa yang di khitan,” ungkap Lukman.

Baca Juga :  Binda Sumsel Gencarkan Vaksinasi Tangkal Omicron di Muba

Dikatakannya, kegiatan ini menjadi salah satu program yang dicanangkan Baznas untuk membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menurunkan angka kemiskinan. Khitan massal ini diharapkan dapat bermanfaat.

“Baznas muba akan terus melakukan program khitanan massal gratis ini. Mudah-mudahan dengan program ini bisa membantu keluarga kaum dhuafa,” ujar Lukman.

Camat Lawang Wetan, Candra, mengucapkan terimakasih kepada Baznas yang telah menggelar kegiatan khitanan massal gratis. Kegiatan massal ini dilaksanakan Baznas Muba bekerjasama dengan Puskesmas Ulak Paceh dan Kecamatan Lawang Wetan di aula kantor Kecamatan.

Baca Juga :  Pemkab Muba Bakal Gulirkan Program Basic Income untuk Lansia dan Disabilitas

“Peserta sunatan berjumlah 55 orang anak usia 4 sampai 10 tahun, berasal dari Desa Bumiayu, Ulak Paceh, Ulak Paceh Jaya, Ulak Teberau, dan Tanjung Durian,” ungkapnya. (ANA)

    Komentar