Bapera Sumsel Bentuk Petugas Pemantau Pemilu di Seluruh TPS

Politik47 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Sumatera Selatan (Sumsel), akan membentuk petugas pemantau Pemilu untuk Partai Golkar pada tingkatan TPS di seluruh Kabupaten/kota.

Selain itu, DPD Bapera Sumsel juga akan membentuk UMKM yang diprakarsai pengurus dan anggota Bapera setiap daerah. Caranya, 10 kader Bapera dengan satu unit usaha.

Demikian kata Ketua Pelaksana Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Bapera Sumsel, Hilmin, di Ballroom Hotel Aston Palembang, Minggu (9/4/2023).

Selain itu, lanjutnya, seluruh pengurus harus bersinergi dengan para kepala daerah dalam rangka memperhatikan kepentingan masyarakat. Rakerda kedua Bapera Sumsel ini dibuka langsung Ketua DPP Bapera, Fahd El Fouz Arafik, beserta Sekretaris Jenderal DPP Bapera Mustafa Radja.

Kemudian, Ketua Dewan Pertimbangan Bapera Sumsel, Bobby Adhitio Rozaldi, Anggota Dewan Pertimbangan, Anita Noeringhati, dan Ketua DPD Bapera Sumsel Andie Dinialdi. Dalam laporannya, Hilmin mengemukakan Rakerda diikuti seluruh pengurus dari 17 Kabupaten/kota.

Disebutkannya, ada banyak agenda yang dibahas dan disampaikan dalam Rakerda tersebut. Di antaranya, rencana pembentukan pemantau untuk Pemilu 2024. Selain itu, juga dibahas rencana pendirian UMKM yang akan dipelopori seluruh pengurus Bapera.

Ketua Bapera Sumsel Andie Dinialdi menyampaikan rasa terimakasih kepada Ketua Umum DPP, Fard El Fouz Arafik, yang selama ini secara konsisten memberikan bantuan dan support terhadap program yang dilaksanakan di Sumsel.

Ditambahkan Sekretaris DPD Partai Golkar Sumsel ini, Bapera selama ini terus berbuat untuk masyarakat. Bersinergi dengan kepala daerah yang ada, Bapera selalu ambil bagian dalam rangka membantu masyarakat yang ditimpa bencana.

“Terbaru, kita membantu penanganan banjir di Lahat yang dikomandoi Bapera Lahat,“ ujar Andi.

Ketua Umum DPP Bapera Fard El Fouz Arafik, memberikan pujian dan penghormatannya untuk Bapera Sumsel. Disebutkannya, Bapera Sumsel adalah pengurus terbaik di Indonesia.

Indikasinya antara lain, Bapera Sumsel adalah penyumbang terbanyak Kartu Tanda Anggota (KTA) di seluruh Indonesia karena anggota dan kadernya, sudah menyentuh angka 160 ribu.

“Sumsel ini luar biasa. Sumsel penyelenggara Rakerda kedua secara nasional, saya bangga dan bahagia,“ ujar Fard, disambut tepuk tangan gemuruh ratusan kadera Bapera Sumsel.

Putra penyanyi legendaris Arafik ini menyebutkan, sebagai Ketua Umum dirinya akan terus men-support program-program Bapera yang bertujuan mensejahterakan masyarakat.

“ DPP sudah menganggarkan dana Rp2,5 miliar untuk seluruh Bapera di Indonesia. Ayo silahkan buat program, saya akan suport,” ujarnya. (ANA)

    Komentar