516 Offroader Ramaikan AKASS 2, Jelajah Alam OKU Timur

OKU Timur44 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, OKU TIMUR – Sebanyak 516 offroader memeriahkan Adventure Keliling Alam Sebiduk Sehaluan (AKASS), yang secara resmi dibuka di Lapangan Hutan Kota Martapura, OKU Timur. Para offroader tetap diminta untuk tetap jaga kekompakan dan jaga alam.

 

Bupati OKU Timur, Lanosin mengapresiasi panitia atas terlaksananya AKASS 2, dengan berkumpulnya ratusan offroader dari berbagai wilayah di Bumi Sebiduk Sehaluan.

 

“Selamat menikmati jalur alam Sebiduk Sehaluan, tetap berhati-hati, jaga kesehatan, jaga kekompakan dan yang paling utama tetap jaga alam. Bagi yang merokok agar tidak membuang bekas rokoknya sembarangan agar tidak menyebabkan karhutlah,” pintanya, Sabtu (04/11/2023).

Baca Juga :  Dapat Gelar Adok, PJ Gubernur Sumsel Agus Fatoni Ngaku Punya Kedekatan Emosional Dengan OKU Timur 

 

Ketua Pelaksana sekaligus Ketua CAT OKU Timur Peltu Sancoko menjelaskan, pihaknya telah berhasil menghimpun ratusan offroader dari berbagai wilayah, tidak hanya dari OKU Timur, bahkan offroader dari Pagaralam hadir mengikuti jelajah alam Bumi Sebiduk Sehaluan.

 

“Jumlah peserta sebanyak 516 offroader yang berasal dari OKU Timur, OKU, OKU Selatan, Palembang, Lampung, Prabumulih, Muara Enim, Pagaralam dan masih banyak lagi,” terangnya.

 

Acara dilanjutkan dengan pelepasan peserta ditandai dengan pengibaran bendera start dimulainya AKASS 2, yang disaksikan oleh Ketua KORMI Sumsel, Samantha Tivani disaksikan oleh Herman Deru dan Ratu Tenny Leriva serta tamu kehormatan lainnya.

    Komentar