400 Anak Padati Polsanak dan Lomba Mewarnai Kecamatan Sukarame

pendidikan57 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Sedikitnya 400 anak PAUD/TK se-Kecamatan Sukarame mengikuti kegiatan Pembinaan Polisi Sahabat Anak dan Lomba Mewarnai. Mereka memadati Gedung Serbaguna Hotel Win, Senin (14/3/2022).

20220314 091218 scaled
Anak yang telah mengenakan seragam polisi beserta orang tuanya memenuhi gedung serbaguna. Sebelum acara dimulai, masing-masing siswa perwakilan sekolah berfoto bersama terlebih dahulu.

20220314 091304 scaled
Ketua Himpaudi Kecamatan Sukarame Ade saat ditemui menjelaskan, kalau kegiatan ini sempat terhenti selama Pandemi. Terlebih Kota Palembang menerapkan PPKM level tiga sehingga membatasi semua kegiatan yang melibatkan orang banyak. “Ada dua tahun kami tidak mengikuti kegiatan ini, dan hari ini baru bisa terlaksana,” ujar Ade, Senin (14/3/2022).

20220314 095354 scaled
Pemenang lomba mewarnai

Ia menjelaskan, rangkaian acara adalah selain kegiatan Polisi Sahabat Anak (Polsanak), juga dilakukan lomba mewarnai Ibu dan Anak. Namun untuk mempersingkat waktu, kegiatan lomba mewarnai dilakukan di kediaman masing-masing, yang dikoordinir oleh PAUD. Dan pada puncak acara Polsanak ini, kertas mewarnai dikumpulkan untuk dinilai dan ditentukan pemenangnya.

20220314 084003 scaled
PAUD Angsana berfoto bersama sebelum acara

“Acara ini terselenggaran oleh Taman Budaya Sriwijaya bekerjasama dengan Polrestabes dan Gurame. Dalam rangka acara Pembinaan Polisi Sahabat Anak dan Lomba Mewarnai Ibu dan Anak. Adapun tema yang kami ambil, Cintai Museum Negeri dan Disiplin Berlalu Lintas Sejak Usia Dini,” jelas Ade. Seraya menambahkan ada 400 anak yang mengikuti kegiatan ini dari 23 PAUD se-Kecamatan Sukarami Palembang.

Menurut Ade, beberapa perwakilan polisi dari Polrestabes Palembang yang mengikuti kegiatan ini serta Bhabinkamtibmas. Adapun dari Polrestabes Palembang dikomandoi AKP Irma Komalasari, Kanit Kamsel Satlantas Polrestabes, Ipda Martono dan Aiptu M Muhtasor.

Muhtasor yang mengisi acara menyapa anak-anak, “Halo anak-anak, ada yang masih takut Pak Polisi atau Bu Polisi?,” serunya. Serentak anak-anak menjawab “Tidaakk.” Acara juga diisi dengan menyanyikan lagu, mengenalkan arti rambu-rambu lalu lintas, dan melakukan pemasangan Sit Belt yang benar.

IMG 20220314 WA0028
Sementara perwakilan dari PAUD Angsana Sukarame, dikatakan Kepala Sekolah, ada 10 anak yang diikutsertakan pada kegiatan ini. Adapun perwakilan Paud Angsana yang terpilih menjadi juara Lomba Mewarnai yakni Ibnu Alfatih Ramadan. (*)

    Komentar