4 Desa Dibantu Hewan Kambing dari Kementan

Lahat88 Dilihat

Suarapublik.id, Lahat – Setidaknya ada empat desa yang memiliki kelompok tani (Koptan) diantaranya, Desa Nantal, Banjar Negara, dan Tanjung Payang, Kecamatan Lahat Selatan serta Ulak Mas, Kecamatan Kota Lahat direncanakan mendapatkan bantuan hewan ternak kambing dari Kementerian Pertanian (Kementan).

“Betul, bantuan tersebut berasal dari aspirasi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Ir Hj Sri Kustina yang berasal dari Kementerian Pertanian RI, Direktorat Jenderal (Dirjen) Perternakan dan Kesehatan Hewan, melalui Balai Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak Sembawa Banyuasin,” ungkap Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Hewan (Keswan) dan Peternakan Dinas Pertanian Lahat, drh Astin Tri Saputra, Selasa (8/3/2022).

Astin menambahkan, bantuan tersebut berkisar 20-25 hewan ternak kambing unggul, dengan usia rata-rata 1,5-2 tahun, untuk dikelola dan dikembang biakan koptan.
“Oleh karena itulah, sebelumnya tim turun ke desa dimaksud untuk memverifikasi kelengkapan Koptan, areal rumput dan kandang,” paparnya.

Baca Juga :  Oknum Supir Nekat 'Kencing' Dijalan

Sedangkan, sambung dia, untuk kesehatan hewan telah dicek oleh Balai, di Daerah hanya menerima dan mendampingi saja.

“Setelah semuanya siap dan terpenuhi persyaratannya, maka, hewan akan diserahkan kepada Koptan, dan merekalah yang mengurus segala sesuatunya,” terang Astin.

Astin berharap, tentunya hewan ternak kambing dapat berkembang lebih banyak lagi, dan kedepannya meningkatkan pendapatan desa dari hasil tersebut.

“Bibit kambing yang diberikan nantinya, akan bertambah banyak jumlahnya, dijual oleh Koptan sebagai pendapatan anggota dan jangan sampai terputus,” tandasnya.

    Komentar