Warga Sako diberi Sosialisasi Literasi digital

Kota Palembang51 Dilihat

Suarapublik.id PALEMBANG- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Palembang menggelar sosialisasi Literasi Digital dengan tema “Perlindungan Data Diro di Era Digital (Digital Safety) kepada masyarakat, bertempat di Aula Kantor Camat Sako Kota Palembang, Jumat (16/9/2022).

 

Kepala Diskominfo Kota Palembang, H Edison S.sos mengatakan, kegiatan sosialisasi tersebut untuk memberikan pembekalan terkait literasi digital terhadap masyarakat khususnya di Kecamatan Sako.

 

“Kita melakukan kegiatan di Kecamatan Sako bersama relawan TIK Provinsi Sumsel, dan juga tadi ada sedikit pembekalan dari Kominfo RI terkait program literasi digital untuk masyarakat Kecamatan sako,”katanya

Baca Juga :  Bangunan Dibagian Atap Seng Pasar Kertapati Ambruk, Lapak Pedagang Rusak

 

Lebih lanjut Edison mengatakan, kegiatan tersebut juga sebagai awal untuk menciptakan talent digital yang handal dan profesional.

 

“Sehingga akhirnya kita bisa mencapai tujuan bersama Indonesia makin cakap digital,”ujarnya.

 

Sementara itu camat Sako Amirrudin mengaku bangga, lantaran Kecamatan Sako sebagai tempat pertama untuk diadakannya sosialisasi literasi digital.

 

“Jadi hari ini kita bekerjasama dengan relawan TIK Sumsel untuk melaksanakan kegiatan sosialisasi literasi digital bagi masyarakat Sako,”ungkapnya

 

 

Dalam kesempatan itu, ia berharap, masyarakat Palembang khususnya di Kecamatan Sako kedepannya dapat lebih cakap mengolah digital.

Baca Juga :  Herman Deru Harapkan Event Nasional Musi Run 2022 Dikemas Menarik Untuk Meningkatkan  Kunjungan Wisatawan ke Sumsel  

 

“ masyarakat di Kecamatan Sako khususnya lebih maju, lebih cakap digital, dan lebih bisa memilah informasi mana yang benar dan mana yang hoax,”tutupnya.

    Komentar