SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Program vaksinasi di Sumatera Selatan (Sumsel) terus digencarkan pemerintah. Bahkan, meski masih terkendala dengan stok yang terbatas angka masyarakat yang telah melakukan Vaksin mencapai 24,76 persen untuk dosis pertama dan 13,79 persen untuk dosis kedua.
“Capaian vaksinasi kita terus berjalan meski tak terlalu signifikan tapi dengan kemampuan dan stok yang ada setiap distribusi dari pusat yang masuk langsung kita salurkan ke Daerah agar Vaksinasi terus dilakukan,” kata Kepala Dinas Kesehatan, Lesty Nurainy, Selasa (21/9/2021).
Dari persentasi tersebut, lanjut Lesty, dari 6.303.096 orang target yang ditetapkan, ada 1.560.918 orang yang telah di vaksin untuk dosis pertama. Sedangkan untuk dosis kedua baru 868.732.
“Sedangkan untuk Vaksinasi Remaja yang saat ini tengah digencarkan juga karena didalamnya terdapat Vaksinasi untuk pelajar juga terus berjalan dan sampai saat ini telah mencapai 28.638 orang atau 3,38 persen,” jelasnya.
Lesty mengungkapkan kendala utama masih dalam distribusi Vaksin dari pemerintah pusat yang masih dalam angka ratusan ribu perbulan. Padahal pihaknya termasuk Gubernur Sumsel Herman Deru telah berulang kali mengajukan agar Distribusi Vaksin bisa mencapai 1,5 Juta dosis per minggunya.
“Jika bisa direalisasikan, target kita untuk herd imunity bisa tercapai di awal tahun 2022 nanti, untuk itu kita berharap agar pemerintah pusat bisa membagi distribusi vaksin ini sesuai porsi yang dibutuhkan Pemerintah Daerah,” katanya. (ANA)
Komentar