SUARAPUBLIK.ID, OKU TIMUR – Bupati OKU Timur bersama jajaran Forkompinda melakukan peninjauan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Martapura dalam Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024.
Kepala Lapas Kelas IIB Martapura, Edi Saputra mengatakan, proses pemungutan suara di lapas kelas IIB Martapura berjalan aman dan lancar, yang diikuti oleh 452 orang.
“Alhamdulillah kegiatan pemilu di TPS Khusus Lapas Martapura berjalan lancar, aman dan kondusif. Jumlah warga binaan yang memilih hari ini sesuai daftar DPT khusus sebanyak 452 orang. Kami sampaikan terima kasih kepada Bapak Bupati beserta jajaran yang telah memantau pelaksanaan Pemilu di tempat kami”, ucapnya, Rabu (14/02/2024).
Dalam kunjungannya ke TPS-TPS, Bupati juga didampingi oleh Anggota Bawaslu Bisri Mustofa, Beberapa Unsur Forkopimda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat hingga Kades. Giat ini guna memantau berlangsungnya pelaksanaan pemilu di beberapa TPS.
Mengawali giat peninjauannya, Bupati Lanosin mengunjungi TPS Khusus yaitu di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Martapura, Bupati dan rombongan disambut langsung oleh Kepala Lapas Edi Saputra dilanjutkan dengan pemantauan langsung proses pencoblosan.
Komentar