Tim SAR Temukan Jasad Yusuf Mengapung 9 KM dari Lokasi Tenggelam

Peristiwa39 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Palembang kembali melanjutkan pencarian terhadap Muhammad Yusuf (17), seorang remaja yang hanyut dan tenggelam di Sungai Musi pada Jum’at kemarin (17/6/2022).

Memasuki hari kedua pencarian, Sabtu (18/6/2022), Tim SAR gabungan menyusuri sepanjang aliran sungai Musi menggunakan perahu karet, menuju hilir sungai, dengan fokus pada tumpukan-tumpukan sampah atau tempat-tempat yang dicurigai korban tersangkut.

Hingga akhirnya, sekitar pukul 09.00 WIB, korban ditemukan mengapung dipinggir sungai dalam keadaan meninggal dunia berjarak sekitar 9 kilometer dari lokasi awal korban hanyut.

Baca Juga :  Korek Tergantung Keluarkan Api, Warung Eli Hangus Terbakar

Kepala Basarnas Palembang, Hery Marantikan, mengatakan, korban telah ditemukan Tim SAR Gabungan berjarak sekitar 9 KM dari lokasi awal korban dinyatakan hanyut.

“Ini merupakan hari kedua pencarian yang dilakukan oleh team SAR gabungan terdiri dari Basarnas, TNI/Polri, Pemda serta masyarakat dan nelayan. Syukur alhamdulillah akhirnya korban kita temukan mengapung di tengah sungai walau dalam keadaan meninggal dunia,” ungkapnya.

“Selanjutnya tim SAR gabungan langsung mengevakuasi korban dan dibawa kerumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga guna dilakukan proses pemakaman,” jelas Hery.

Baca Juga :  Korek Tergantung Keluarkan Api, Warung Eli Hangus Terbakar

Hery mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk sama-sama membiasakan hidup yang selalu mengutamakan keselamatan, baik perorangan maupun secara bersama agar peristiwa seperti ini tidak terulang kembali.

Sebelumnya, pada Jum’at (17/6/2022) sekira pukul 09.00 WIB, seorang remaja atas nama Muhammad Yusuf, warga Jalan Remifa Kelurahan Ogan Baru Kecamatan Kertapati Palembang, hanyut dan tenggelam terseret arus Sungai Musi.

Yusuf hanyut saat berenang bersama 10 orang temannya untuk menyeberang ke dermaga Kertapati. Namun diduga korban kurang pandai berenang sehingga membuatnya hanyut dan tenggelam. (ANA)

    Komentar