Staf Khusus Rektor UMP: Situasi Kampus Sudah Kondusif

pendidikan89 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PALEMBANG – Terkait video viral di media sosial (Medsos) yang terjadi di pintu gerbang Universitas Muhamadiyah Palembang (UMP), dan adanya salah satu mahasiswa diamankan petugas kepolisian, Selasa (17/9/2024) pagi, membuat Staf Khusus Rektor Universitas Muhamadiyah, Darmadi jufri, angkat bicara.

“Memang tadi pagi menjelang KP2MB, Universitas Muhamadiyah Palembang, ada semacam kegiatan dari anak-anak mahasiswa, yang pada intinya mereka hendak menyampaikan aspirasi kepada pimpinan Lembaga universitas Muhammadiyah,” kata Darmadi.

Lanjut Darmadi, lantaran waktunya yang sangat tidak memungkinkan, dan karena acara akan berlangsung pagi hari, pada pukul 07.00 WIB sudah persiapan. “Oleh itulah tidak mungkin pimpinan akan menerima mereka secara langsung,” katanya.

Baca Juga :  Viral! Ricuh saat Ospek, Mahasiswa Diamankan Petugas

Sambung Darmadi, oleh karena mungkin mahasiswa tidak sempat bertemu langsung dengan pimpinan, sehingga mereka melakukan seperti aksi mahasiswa dan diikuti oleh beberapa mahasiswa saja.

Ditanya soal apa aksi mahasiswa tersebut, Darmadi mengatakan mahasiswa mempertanyakan berkaitan dengan penyelenggaraan PK2MB ini.

“Yang sebetulnya mereka sudah mempelajari aturan aturan yang berlaku di lingkungan perguruan tinggi Muhammadiyah ini. Dan tidak meski mereka melakukan seperti itu,” tegasnya.

Ditambahkan, dan tadi sudah difasilitasi dan dimediasi, Bahkan ada mahasiswa yang sempat diamankan oleh pihak kepolisian sudah dijemput oleh pihak kampus. “Alhamdulillah sekarang sudah konsusif dan berjalan dengan baik,” tuturnya. (ANA)

    Komentar