Peluang Karir Alumni SMK se-Pagar Alam, 6 Perusahaan di Palembang Siap Berikan Lapangan Kerja

Pagar Alam92 Dilihat

SUARAPUBLIK.ID, PAGAR ALAM – Dalam upaya menekan angka pengangguran dan menjembatani para pencari kerja, khususnya alumni Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kota Pagar Alam, Bursa Kerja Khusus (BKK) SMK Negeri 2 mengadakan event job fair.

Job fair sendiri merupakan wadah berkumpulnya berbagai macam perusahaan dengan berbagai latar belakang. Ini dilaksanakan untuk mempertemukan antara perusahaan selaku pemberi kerja dengan para pencari kerja.

Dikatakan Siwanto, Ketua BKK SMK Negeri 2, bahwa Job Fair ini akan dilaksanakan pada awal Oktober 2023. Menurutnya, sejauh ini sudah ada enam perusahaan besar yang berkembang di Kota Palembang mengklarifikasi siap menampung para pekerja khususnya alumni SMK dari berbagai jurusan kecuali jurusan farmasi.

Enam perusahaan tersebut dikatakan Siswanto meliputi PT. Panasonic,  PT Sharp Electronic, Azza Hotel, PT Indomarco Prismatama Palembang, PT Alfaria Trijaya Tbk serta PT Permodalan Nasional Madani (PNM).

“Jadi ini kesempatan baik untuk para alumni SMK yang selama ini bingung atau merasa sulit untuk mendapatkan informasi lowongan pekerjaan,” terang Siswanto.

Dikatakannya, mengingat bahwa ini adalah peluang yang cukup baik dan bagus untuk para pencari kerja, berharap banyak yang memanfaatkan adanya event Job Fair yang akam dilaksanakan oleh SMK Negeri 2 Pagar Alam ini.

Apalagi, kata dia, peluang ini berlaku untuk semua alumni SMK se Kota Pagar Alam yang masih bingung dan sulit mendapatkan pekerjaan.

“Dan yang berminat pendaftaran sudah kita buka sampai dengan tanggal 2 Oktober 2023 di sekretariat Job Fair di SMK Negeri 2 Pagar Alam,” ujarnya.

Mengenai teknisnya, dijelaskan Siswanto, para pencari kerja akan bertemu langsung dengan perusahaan yang sudah menyatakan siap menampung tenaga kerja ini.

Kemudian, para pencari kerja pun akan mengkuti proses penjaringan atau seleksi sesuai dengan kriteria dari enam perusahaan yang nantinya akan datang langsung di Kota Pagar Alam.

“Silahkan para pencari kerja memilih perusahaan diatas sesuai dengan keinginan, kemudian nanti akan di seleksi untuk kemudian diberikan pekerjaan,” jelasnya.

Sementara Pandra, Kepala SMK Negeri 2 menambahkan, pembukaan lowongan pekerjaan (job fair) merupakan satu program SMK pusat keunggulan dalam memberdayakan penyerapan tenaga kerja sesuai dengan bidangnya.

Menurutnya, dengan ikut andilnya dunia industri membuka peluang khususnya alumni SMKN 2 Lagar Alam untuk memasuki dunia kerja.

“Program link and mach  dengan dunia kerja tentunya selaras dengan program pemerintah Provinsi Sumatra Selatan untuk mengurangi angka pengangguran tamatan atau alumni  dan mudah-mudahan pembukaan lowongan pekerjaan ini insa Allah akan terwujud pada bulan Oktober dan tidak akan menutup kemungkinan perusahan- perusahaan lain dapat ikut andil mendukung program ini,” imbuhnya. (ANA)

    Komentar