SUARAPUBLIK.ID, OKU SELATAN – Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Popo Ali Martopo, B.Comm., didampingi Sekretaris Daerah, M. Rahmattullah, S.STP., M.M., hadiri Serah Terima Bantuan dari Hiswana Migas, Pertamina Peduli, dan Kajari OKU Selatan untuk korban terdampak Bencana Banjir di kabupaten OKU Selatan, Jum’at (07/07/2023), di Posko Tanggap Darurat Bencana (Lapangan Mapolsek Muaradua).
Dalam kesempatan itu, Rika dari Hiswana Migas menyampaikan, ada 300 paket bantuan sembako yang disalurkan dari Hiswana Migas OKU Raya bekerja sama dengan Pertamina Peduli dan 100 paket dari KAJARI OKU Selatan yakni beras, mie instan, minyak goreng, gula, susu dan lainnya.
“Semoga bantuan ini, bisa meringankan beban korban yang terdampak banjir, dengan harapan semoga tidak ada bencana susulan dan warga diharapkan untuk tetap waspada,” ujarnya.
Bupati OKU Selatan menyampaikan atas nama Pemerintah kabupaten OKU Selatan, rasa terima kasih kepada Hiswana Migas yang telah menyalurkan bantuan yang tentunya sangat membantu. (Adv)
Komentar