Lewat Jalur Sungai, Polsek Jejawi Salurkan Bansos di Dua Desa Pelosok

SUARAPUBLIK.ID, OKI – Kepolisian Sektor (Polsek) Jejawi membagikan bantuan sosial (Bansos) ke desa pelosok di Desa Padang Bulan dan Batun Baru, Kecamatan Jejawi, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), pada Rabu (5/4/2023).

Kapolsek Jejawi, Iptu Yusri Meriansyah, langsung terjun ke lapangan untuk memastikan penyaluran bansos aman dan tepat sasaran, bersama Camat Jejawi, Jemmy, beserta Anggota Kecamatan.

“Kegiatan ini kita laksanakan bersama dengan Camat Jejawi, melakukan pembagian bansos ke tiap rumah di perairan. Tepatnya Desa Padang Bulan dan Desa Batun Baru, yang berada di wilayah kita,” ujar Yusri, ketika dikonfirmasi, Kamis (6/4/2023).

Dirinya menjelaskan, bahwa dalam penyaluran bansos tersebut dilakukan melalui jalur Sungai. “Kita menempuh perjalanan jalur Sungai, menggunakan tiga unit Speedboat membawa berbagai bantuan yang disalurkan,” katanya.

Dirinya menjelaskan, bahwa sudah melakukan pemantauan terhadap beberapa desa di wilayah hukum Polsek Jejawi, dan didapatkan Desa Padang Bulan dan Desa Batun Baru, Kecamatan Jejawi, Kabupaten OKI belum tersentuh sehingga menjadi tempat penyaluran bansos.

“Kita sangat berharap bantuan yang kita berikan dapat membantu maupun meringankan, mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Khususnya di bulan Ramadan ini,” tutur Iptu Yusri. (ANA)

    Komentar